Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Video Reaction: Trailer Film Posesif

Terakhir diperbarui 4 November, 2021

Kini tim Layar.id akan memperlihatkan video reaction dari trailer film Posesif yang dibintangi Adipati Dolken dan Putri Marino. Hmm.. seseru apa ya film ini?

Jakarta, Layar.id – Satu lagi film pendatang baru yang siap meramaikan layar lebar perfilman Indonesia. Ialah film Posesif yang dibintangi oleh Adipati Dolken dan Putri Marino.

Film ini sendiri katanya tidak seperti film drama percintaan remaja pada umumnya. Hal ini karena film Posesif akan mengangkat sisi gelap percintaan remaja yang tidak melulu berbau hura-hura dan bahagia.

Wow, nampaknya keseruan akan terjadi di film yang menyabet 10 nominasi dalam ajang Festival Film Indonesia 2017 ini. Untuk mencari tahu lebih lanjut, kini tim Layar.id menyaksikan video trailer film Posesif setelah Palari Films mengunggahnya pada 11 September 2017 lalu.

Film posesif

Poster film Posesif

Baca juga: Film Posesif, Cinta Pertama Yang Berubah Jadi Petaka

Dan benar saja, baru di trailer kita sudah merasakan ketegangan yang akan tersaji di film ini nantinya. Mulanya video memang memaparkan indahnya percintaan masa SMA antara dua sejoli, Lala (Putri Marino) dan Yudhis (Adipati Dolken).

Namun, di pertengahan video ketengangan mulai terasa seiring berubahnya sound dan suasana video yang menjadi sedikit ‘gelap’. Lala dan Yudhis juga terlihat babak belur dalam video ini yang membuat kita bertanya-tanya, “ada apa dengan pasangan ini?”

Baca juga: Kenang Kisah Cinta Di SMA Lewat 5 Film Romantis Ini Yuk!

Ada juga teks yang menambah rasa penasaran bertuliskan, “Ini cinta pertama Lala, Yudhis ingin selamanya”. Wah, nampaknya kesan posesif yang terpampang di judul sudah mulai terlihat lewat video trailer ini.

Nah, untuk kamu yang penasaran, Posesif baru akan tayang di layar bioskop kesayangan pada 26 Oktober 2017.

Ada sedikit kontroversi karena ternyata film ini ikut dalam nominasi Fesztival Film Indonesia 2017 meski belum rilis untuk publik. Ada pro dan kontra masuknya film ini dan berhasil mengikuti 10 nominasi sekaligus.

Dalam ajang FFI 2017 ini, Edwin memenangkan Sutradara terbaik, Putri Marino memenangkan Aktris Terbaik dan Yayu Unru sebagai Aktor Pendukung terbaik.

Buat Pelayar yang senang dengan film cerita cinta masa SMA, jangan sampai kelewatan untuk menyaksikan film ini ya!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Netflix

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Goodbye October, and welcome November! Apa kamu udah kehabisan bahan tontonan? Atauuu.. mungkin kamu lagi sibuk cari...

Film Barat

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Sebenarnya Film seperti Venom The Last Dance ini beneran bikin puas penonton atau fans saja? Pertanyaan inilah...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Bicara soal Aku Jati, Aku Asperger sebenarnya film seperti ini punya kesan di hati. Minimal bisa membuka...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id –  Film Bolehkah Sekali Saja Kumenangis sudah tayang di bioskop! Siapa yang udah nunggu-nunggu film ini tayang? Nah,...