Terakhir diperbarui 28 Agustus, 2023
Sinetron unggulan SCTV, Anak Langit, kembali mengeluarkan hal baru. Nah penasaran kan apa hal terbaru itu? Apakah dapat menambah daya tarik sinetron ini?
Jakarta, Layar.id – Pihak SCTV telah mengumumkan bahwa sinetron Anak Langit resmi memiliki soundtrack baru Pada hari Sabtu kemarin. Kini lagu baru milik band Powerslaves dalam album 100% Rock ‘n Roll telah terpilih sebagai salah satu soundtrack sinetron Anak Langit. Padahal sebelumnya, lagu bergenre rock tersebut hanya digunakan sebagai backsound adegan balapan dalam sinetron ini.
Namun dikarenakan nada iramanya yang kuat dan sesuai dengan sifat dari para karakter di Anak Langit, akhirnya lagu milik Powerslaves itu diputuskan menjadi soundtrack baru sinetron ini. Kabar terpilihnya lagu ini langsung dikonfirmasi oleh sang keyboardist, Wiwiex Soedarno.
“Awalnya, lagu ini hanya menjadi backsound untuk scene balap, tetapi setelah dimasukkan ke beberapa adegan ternyata lagu ini mempunyai jiwa yang seirama dengan karakter tegas dan gagahnya sosok-sosok jagoan dalam Anak Langit sehingga diputuskan untuk menjadi theme song,” kata Wiwiex Soedarno, dalam acara perilisan lagu di kantor pusat SCTV, Sabtu (18/11) kemarin.
Tidak hanya itu saja, bahkan Wiwiex juga mengaku dirinya ikut berperan dalam menentukan musik di sinetron Anak Langit ke depannya. “Di kebanyakan sinetron, di saat sedih itu biasanya musik pengiringnya pake piano atau string. Kalau saya pakai gitar akustik dengan sentuhan melodius yang menyayat,” imbuh Wiwiex menjelaskan.
Hadirnya soundtrack rock ini tentunya diharapkan bisa membuat suasana plot cerita lebih terkesan keren dan nge-rock serta membuat seru dan semangat para pemirsa.
TENTANG BAND POWERSLAVES
Band rock Powerslaves ini sendiri merupakan salah satu band rock yang sukses di era 1990-an. Tercatat hingga tahun 2004, band asal Semarang, Jawa Tengah ini telah menghasilkan lima album musik. Namun kejayaannya tidak terus berlanjut di tahun berikutnya. Sinar Powerslaves mulai meredup di blantika musik Tanah Air setelah salah satu personelnya, Andry Franzzy, memilih untuk mengundurkan diri dan bergabung dengan band Boomerang, yang juga merupakan band bergenre musik rock.
Kehilangan salah satu personelnya, tak lantas membuat band Powerslaves bubar. Mereka nampaknya hanya istirahat beberapa tahun untuk menunggu momen kebangkitannya kembali. Kini momen tersebut berhasil diwujudkan melalui persiapan single terbaru yang berjudul “Terus Melangkah”. Single ini sendiri dijadwalkan akan dirilis pada bulan Desember 2017 ini. (Edit/Claudia)
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.