Terakhir diperbarui 20 Februari, 2022
Jakarta, Layar.id – Diluar dugaan, rupanya sinetron baru SCTV yang berjudul Makhluk Manis dalam Bis (MMDB) SCTV sudah menuai kontroversi di masyarakat, terutama para netizen.
Ya, baru saja tayang dalam tiga hari yang lalu, sinetron MMDB sudah dihujani kritik oleh para netizen di media sosial.
Apa yang membuat para netizen tersebut protes bahkan sampai melapor ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)?
Baca juga: SCTV Kembali Tayangkan Sinetron Surga Yang Kedua. Masih Banyak Ditonton?
Alasan Sinetron MMDB Diprotes Netizen
Usus punya usut, rupanya para netizen menilai bahwa sinetron baru SCTV besutan SinemArt yang dibintangi Emiliano Fernando Cortizo itu menampilkan adegan-adegan tak bermoral untuk ukuran usia anak-anak.
Berikut daftar komentar yang masuk terhadap sinetron Mahluk Manis dalam Bis di salah satu postingan adegan promo sinetron tersebut di akun Instagram resmi SCTV, @sctv, Sabtu (18/3/2018);
“Ya ampun. adegannya, apa kabar moral anak bangsaa,” tulis pemilik akun Instagram @gallery_zivana di salah satu video promo MMDB yang diunggah SCTV tersebut.
“Ini kalo di fikir2 contoh kurang baik buat yang umuran segitu (kurang dari 20th) apalagi kalo yang nonton di bawah 17th, acting-Nya gitu ih,” ujar @elsa_malia.
“Sinetron mengajarkan dimana boch yg masih kecil. Buat cinta2an. Nggk banget!! Yg suka mungkin anak alay. Bocah,” kata @nonikmia12.
“Aduh ini Apalagi min ?? Ga usah Adegan Jatuh² an Gitu lah , kmaren aris yuni ada adegan begitu ga masalah , tp untuk sinet ini kurang pas karna pemain nya masih di bawah 15 Tahun, Geli tau liat nyaaa,” ungkap @hanakinee__12.
Sodrun Merayu Tuhan Lebih Baik?
Tak hanya itu saja, para netizen juga menilai keputusan SCTV yang menamatkan sinetron Sodrun Merayu Tuhan (SMT) kemudian menggantinya dengan Makhluk Manis dalam Bis adalah sebuah langkah yang keliru.
Menurut netizen sinetron SMT ini sudah sangat cocok bagi masyarakat, khususnya remaja terlebih bila mengingat bahwa dua bulan lagi suidah memasuki bulan Ramadhan.
Dan masih menurut para netizen, sinetron SMT memberi banyak pelajaran akan kehiupan, tetapi tidak untuk sinetron MMDB.
Baca juga: Tayang Perdana Di SCTV Sinetron CINTA MISTERI Tuai Respon Positif
Karena itulah, para warganet atau netizen tersebut berniat untuk melaporkan sinetron MMDB ini ke KPI dengan cara me-mention akun Instagram resminya.
Nah, bagaimana pendapat pelayar sendiri tentang sinetron Mahluk Manis dalam Bis SCTV ini?
Apakah setuju dengan para netizen tersebut? Lalu gimana ya respon SCTV dan para binatng sinetron ini kalau KPI akan benar-benar menegurnya nanti?
Kita nantikan saja updatenya ya dan tentunya hanya di Layar.id!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.