Terakhir diperbarui 3 Juli, 2022
TOM CRUISE MAKAN KUE COKELAT DEMI PERANNYA DI ‘THE OUTSIDERS’
Jakarta, Layar.id – Siapa yang tidak kenal Tom Cruise? Aktor ganteng ini memang dikenal dengan perannya di berbagai film action. Selain itu, Cruise sering melakukan stunt untuk peran yang dia lakoni, salah satunya di film Mission Impossible 7 yang akan tayang tahun depan. Tak heran ayah dari Suri Cruise ini selalu menjaga agar tubuhnya tetap proporsional. Siapa yang menyangka bahwa Tom Cruise pernah ngemil kue cokelat selama tiga hari berturut-turut?
Mantan suami Katie Holmes ini menceritakan kisahnya tersebut dalam wawancaranya di ‘The Graham Norton Show‘. Tom Cruise bercerita, dia makan kue cokelat demi perannya di film yang pernah ia bintangi tahun 1983, yaitu ‘The Outsiders‘. Film itu disutradarai oleh Francis Ford Coppola, sutradara asal Italia.
Baca juga: Fabian Frankel Bergabung dalam Game of Thrones Prequel
“Saya waktu itu bekerja dengan Coppola dan saya harus makan kue cokelat di suatu adegan,” kisahnya. Sebagai seorang aktor, tentu saja Cruise harus tampil profesional. “Ini bagian dari adegan dan karakter, jadi saya harus melakukannya,” lanjutnya.
SERATUS KUE COKELAT DIMAKAN DALAM TIGA HARI
Akhirnya, dimulailah shooting adegan makan kue cokelat. Hasil shooting yang terbaik tentunya tidak bisa didapatkan dalam semalam. “Shooting adegan kue cokelat itu berjalan selama tiga hari,” lanjut Tom Cruise dalam wawancaranya. Apabila ditotal, kue cokelat yang dimakan selama tiga hari tersebut mencapai seratus potong!
Baca juga: Disney+ Umumkan Lagi 3 Acara Baru di Eropa
Awalnya, aktor berusia 58 tahun ini sangat percaya diri bahwa ia bisa melakoni adegan tersebut, mengingat dia juga menyukai kue cokelat. “Saya tidak menyangka harus makan kue cokelat selama tiga hari,” ungkapnya. Bagi Cruise, ini adalah pelajaran penting dalam hidupnya.
“Beberapa shooting pertama, saya menikmatinya, kuenya lembut” lanjutnya. Sayangnya, sang sutradara terus mengulangi proses shooting adegan makan kue itu demi hasil yang maksimal. Akibatnya, kadar gula darah Cruise pun meningkat dan dia sampai muntah hanya karena makan kue selama tiga hari berturut-turut.
Baca juga: Melihat Franchise Duo Detektif: Detective Chinatown
FILM TERBARU TOM CRUISE
Meskipun usianya sudah melebihi setengah abad, Tom Cruise tetap aktif di dunia Hollywood. Apalagi ia menikmati perannya di film action yang sedang ia lakoni. “Saya aktor yang punya kekuatan fisik, dan saya menyukainya,” ujar Cruise, masih dalam wawancara yang sama. Memang susah untuk melakukan stunt pada kali pertama, lanjutnya, tapi itu merupakan hal yang menggembirakan.
Film terbaru Tom Cruise, yaitu Top Gun: Maverick, akan dirilis pada 19 November tahun ini, setelah ditunda karena pandemi. Selain itu, dia juga berlaga di film Mission Impossible yang akan tayang 27 Mei 2022.(Est/Shf)
Sumber dan Foto: Berbagai Sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.