Layar.id – Jika Anda begitu menantikan sekuel Top Gun yang pertama kali dirilis pada tahun 1986, ada kabar baik untuk Anda. Ya, film aksi Top Gun: Maverick dikabarkan akan diluncurkan dua hari lebih awal, dari 26 Juni 2020 menjadi 24 Juni 2020.
Meski jarak perilisan tak terlalu jauh, setiap detiknya begitu berharga bagi Anda penggemar Top Gun. Keputusan ini pun dinilai tak biasa karena debut Maverick akan jatuh pada hari Rabu, padahal umumnya perilisan dilakukan pada hari Jumat.
Baca: Film Hindi “Guilty”, Rilisan Baru Netflix Pekan Ini
AKSI LANGSUNG
Film Top Gun: Maverick mendatang akan kembali memperlihatkan aksi Tom Cruise. Ia memerankan Maverick, seorang pelatih sekelompok pilot tempur muda untuk sebuah misi penting. Salah satu anak asuhnya adalah putra sahabat karib Maverick sendiri, Goose.
Film ini begitu menggoda dengan aksi terbang praktis yang dilakukan langsung oleh para bintang, tanpa pemeran pengganti. Ketiadaan stuntmen memang bukan hal yang baru bagi sang bintang utama, Tom Cruise. Meski demikian tetap saja, keberadaannya secara langsung di balik kemudi pesawat tempur membuat tensi semakin tinggi.
Sebenarnya para aktor punya kesempatan melakukan pengambilan gambar dengan green screen. Tetapi, melakukannya tampak kurang memuaskan bagi pelaku perfilman ini.
Baca: Perilisan “Doraemon: Nobita’s New Dinosaur” Ditunda Akibat Corona
DIMAJUKAN
Jadwal rilis film Top Gun: Maverick dimajukan dua hari, sehingga debutnya jatuh pada Rabu, 24 Juni 2020. Belum diketahui secara pasti alasan studio memilih hari Rabu untuk merilis film. Tampaknya, mereka optimis bahwa film ini akan tetap membawa penonton berjumlah besar di akhir pekan.
Salah satu yang menjadi pertimbangan adalah studio menargetkan penonton Top Gun: Maverick, merupakan penonton film original pada 1986. Dengan penonton dewasa, perilisan pada hari biasa dianggap tidak terlalu mempengaruhi penjualan.
Baca: Simak Perbedaan Film dan Novel “All The Bright Places”
FILM
Top Gun: Maverick ditayangkan di bawah naungan Paramount Pictures dengan arahan sutradara Joseph Kosinski. Adapun Ehren Kruger, Eric Warren dan Christopher Quarrie, berbagi tugas sebagai scriptwriter. Dalam kredit produser, muncul nama Don Simpson, Tom Cruise, dan McQuairrie, yang berdampingan dengan David Ellison dari Skydance.
Pada akhirnya, perilisan film yang dipercepat ini membuat Top Gun: Maverick akan berhadapan langsung dengan film musikal adaptasi Broadway, In The Heights. Film tersebut merupakan salah satu judul yang dijagokan tahun ini, dan diproyeksi menjadi blockbuster.
Isi dan foto: berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.