Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Titus: Mystery of The Enygma, Film Animasi Keluarga Karya Anak Bangsa

Hai Pelayar, Bagaimana dengan tahun baru kalian? Apakah menyenangkan? Atau kalian butuh hiburan? Nah, MNC Pictures ternyata sudah menyiapkan sesuatu yang spesial yang bisa kalian nikmati pada awal tahun ini, lho! Film animasi keluarga karya anak bangsa berjudul Titus: Mystery of The Enygma inilah yang sudah dipersiapkan oleh MNC Pictures. Film yang satu ini melibatkan banyak sekali artis papan atas seperti Arbani Yasiz (Titus), Ranty Maria (Fyra), Lukman Sardi (Bobit), Robby Purba (Bulpan), dan Jessica Tanoesoedibjo (Cameo). Untuk ide ceritanya sendiri tidak lain dan tidak bukan itu adalah istri dari pemilik MNC Pictures itu sendiri yaitu Liliana Tanoesoedibjo.

Edukatif merupakan satu kata yang bisa menggambarkan film yang satu ini. Titus: Mystery of The Enygma ini sangat cocok dinikmati oleh segala usia, tetapi lebih cocok lagi film ini diberikan untuk anak-anak usia dini. Mengapa? Karena film ini mengajarkan banyak hal, seperti sifat tidak mengeluh, pantang menyerah, serta sifat yang gigih. Semua sifat ini terlihat saat karakter Titus ingin mengungkapkan misteri-misteri yang ada di dalam cerita ini.

Film animasi ini mengisahkan tentang detektif yang ingin memecahkan masalah dengan cara berpetualang untuk mencari misteri atau teka-teki (puzzle) enygma. Nah, pasti kalian bertanya-tanya kan enygma itu apa? Enygma sendiri adalah perangkat yang ditemukan oleh ilmuwan bernama Lemming, yang bisa menghasilkan energi bersih tanpa batas.

Menurut kalian, Titus dan teman-temannya mampu tidak untuk memecahkan misteri tersebut di kota Steamburg? Jika kalian ingin tahu, yuk langsung saja tonton filmnya yang akan tayang pada hari Kamis, 9 Januari 2020 di seluruh bioskop Indonesia! Jangan sampai ketinggalan yah!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga