Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Tebarkan Semangat Nasionalisme “Susi Susanti – Love All” Segera Tayang

Tebarkan Semangat Nasionalisme "Susi Susanti - Love All" Segera Tayang
Laura Basuki

Terakhir diperbarui 10 Mei, 2022

FILM BIOPIK “SUSI SUSANTI – LOVE ALL”, TEBARKAN SEMANGAT NASIONALISME JELANG PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA

Layar.id – Setelah merilis teaser perdananya, Time International Films akhirnya merilis poster resmi untuk film biopik Susi Susanti – Love All .

Film ini produksi antara Time International Films dengan Damn! I Love Indonesia Movies bersama Oreima Films, East West Synergy, dan Melon Indonesia.

Setelah menunggu beberapa waktu akhirnya film biopik yang diangkat dari kisah pebulutangkis legendaris Susi Susanti ini akan tayang 24 Oktober 2019.

Terkait: Kisah Ratu Bulutangkis Indonesia Dalam Layar Lebar SUSY SUSANTI : LOVE ALL 

POSTER DAN SOUNDTRACK

Tebarkan Semangat Nasionalisme "Susi Susanti - Love All" Segera Tayang

Poster Film Susi Susanti

Poster yang dirilis menampilkan Laura Basuki yang berperan sebagai pebulutangkis Susi Susanti sedang beraksi. Didominasi dengan warna merah putih poster tersebut seolah menunjukkan semangat nasionalisme.

Dalam poster juga ada Dion Wiyoko yang berperan sebagai Alan Budikusuma, dan pemeran lain seperti Lukman Sardi, Farhan, Chew Kin Wah, dan Kelly Tandiono. Tampak juga dalam poster Moira Tabina Zayn yang memerankan Susi Susanti semasa anak-anak.

Bersamaan dengan rilis poster, film ini juga merilis lagu tema (soundtrack) yakni “Karena Cinta yang Menemani” yang dinyanyikan oleh Rossa, diciptakan anggota D’Masiv yakni Rian dan Rama.

Baca juga: “Love For Sale 2” Kembali Bikin Patah Hati

RINGKASAN CERITA

Tebarkan Semangat Nasionalisme "Susi Susanti - Love All" Segera Tayang

Susi Susanti dan Alan Budikusuma

Susi Susanti – Love All menceritakan kisah perjuangan Susi dari kecil sejak tinggal di Tasikmalaya, yang akhirnya menjadi atlet di pelatnas PBSI.

Ditunjukkan bagaimana proses yang harus dilewati Susi ketika berlatih dengan keras dan berlomba bersama banyak atlet lain.

Kala itu ia bersama dengan Ardy B. Wiranata, Hermawan Susanto, Sarwendah di bawah asuhan pelatih legendaris Tong Sin Fu dan Liang Chu Sia.

Melalui perjuangan dan latihan, moment paling mengharukan saat Susi berhasil meraih medali emas dalam Olimpiade Barcelona 1992 turut ditampilkan dalam film ini.

Kurang sedap jika tak dibumbui nuansa romantis. Dalam film ini pun dituangkan kisah perjumpaan dan asmaranya dengan Alan Budikusuma.

Baca juga: “Flower Crew: Joseon Marriage Agency” – Agen Perjodohan Zaman Joseon

INSPIRATIF

Tebarkan Semangat Nasionalisme "Susi Susanti - Love All" Segera Tayang

Poster Film Susi Susanti

Film biopik ini diharapkan dapat menjadi film yang menginspirasi banyak orang khususnya generasi muda.

Disturadarai oleh Sim F, dan dibintangi oleh aktor aktris terbaik Indonesia. Di antaranya Laura Basuki, Dion Wiyoko, Kelly Tandiono, Rafael Landry Tanubrata, Lukman Sardi, Farhan, Izhur Muchtar, Chew Kin Wah, Moira Tabina Zayn, dan sebagainya.

Buat kalian yang suka olahraga bulutangkis atau penggemar Susi Susanti wajib nonton film ini, yakni empat hari sebelum peringatan hari Sumpah Pemuda.

Baca juga: Timo Isyaratkan Iko Uwais Pemeran “Si Buta dari Gua Hantu”?

 

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Film Kuasa Gelap akan tayang mulai tanggal 3 Oktober 2024 di seluruh bioskop Indonesia! Film ini membawa...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Baru pertama kali-nya kami melihat film Indonesia berdasarkan novel dan masalah yang ada di generasi sekarang ini....