Jakarta, Layar.id – Sebagai salah satu waralaba horor thriller terkemuka, Saw memiliki daya tarik tersendiri di mata penggemar. Film Saw terbaru akan digarap oleh Lionsgate dan Twisted Pictures untuk tayang pada 27 Oktober 2023 mendatang. Saw terbaru akan membawa kembali sutradara Kevin Greutert yang sebelumnya menggarap Saw VI.
Plot film baru ini masih rahasia, tetapi studio berjanji akan menyajikan ketegangan dan kengerian. Akan banyak jebakan baru, jebakan cerdik dan misteri baru yang harus terpecahkan.
“Kami telah mendengarkan apa yang telah diminta oleh para penggemar dan bekerja keras untuk merencakanan sebuah film yang akan disukai oleh para penggemar Saw dan penggemar horor,” kata Mark Burg dan Oren Koules, produser dari waralaba tersebut.
“Dan sebagian dari itu adalah memberikan kendali kepada Kevin Greutert, sutradara Saw VI, yang masih menjadi salah satu favorit para penggemar di seluruh seri. Rincian lebih lanjut akan segera terungkap,” tambahnya.
Baca juga: Penulis Josh Stolberg Bagikan Info “Saw 10”
Kevin Greutert
Film baru yang akan tayang pada 27 Oktober tahun depan itu akan menjadi angsuran kesepuluh di dunia waralaba yang sangat sukses. Kevin Greutert akan memimpin proyek mendatang, yang sebelumnya menyutradarai Saw VI (2009) dan Saw: The Final Chapter (2010).
Dia juga menjadi editor untuk lima film pertama Saw, dan juga Jigsaw pada 2017. Kevin Greutert adalah favorit penggemar waralaba dengan banyak orang memperjuangkannya di dua entri.
Selain film Saw, Kevin Greutert juga memimpin film Jessabelle pada 2014 dengan Sarah Snook dan Visions pada 2015 dengan Isla Fisher.
Waralaba Saw
Berawal pada tahun 2004 dengan film pertama Saw, waralaba telah meraup penerimaan box office yang memuaskan. Film kedua yang menampilkan Donnie Wahlberg adalah film yang paling menguntungkan, dengan meraup lebih dari $147 juta atau Rp2,1 triliun di seluruh dunia.
Belum diketahui apakah film Saw kesepuluh yang akan datang akan berkaitan dengan film spin-off baru, Spiral.
Meluncur pada 2021, Spiral: From the Book of Saw hanya menghasilkan $40,6 juta atau Rp596 miliar dan gagal menarik hati penggemar. Banyak yang menilai, respon kurang memuaskan datang akibat studio mencoba mengubah formula waralaba yang sudah usang.
Meskipun masih minim informasi, setidaknya sudah jelas bahwa Saw kesepuluh akan mendarat pada 27 Oktober tahun depan. Kita hanya harus menunggu, kapan pembaruan akan tiba.
Sumber : variety.com, seaign.com
Foto : berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.