Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Spin Off Kingdom Menyajikan Episode Khusus Ashin

Serial “Kingdom” Season 2 Segera Tayang di Netflix
Poster Serial Kingdom Musim Kedua Netflix

Terakhir diperbarui 20 Agustus, 2022

ASHIN DARI FILM KINGDOM SEASON 2 MENDAPATKAN EPISODE KHUSUS UNTUK MENCERITAKAN KISAH DI BALIK KEMUNCULANNYA.

Jakarta, Layar.idKingdom merilis episode spesial berjudul Kingdom: Ashin of the North yang menceritakan kisah hidup Ashin (Jun ji Hyun). Karakter misterius yang membawa tanaman pembangkit ini akan mendapatkan penjelasan tentang kehidupannya sebelum bertemu dengan Lee Chang (Joo ji Hoon) dan kawan-kawan di akhir Kingdom season 2. Episode ini juga akan membuka misteri di balik tanaman pembangkit.

Ashin adalah pewaris dari Desa Kelompok Yeojin Utara di Joseon Utara. Ia tidak bergabung dengan kelompok mana pun. Sebagai orang luar, ia dibenci dan diperlakukan dengan tidak baik. Suatu hari, ia berjalan-jalan dan masuk ke hutan terlarang. Di sana ia menemukan Tanaman Pembangkit dan peninggalan tentang rahasia tanaman tersebut. Suatu hari, ia kehilangan keluarganya dalam suatu serangan mendadak dan berusaha membalas dendam sejak itu.

Baca juga: Pilihan Film Layar Lebar di Bulan Juli 2021

Jun Ji Hyun sebagai Ashin dalam Kingdom: Ashin of the North

Ashin diperankan oleh 2 orang. Jun Ji Hyun yang tampil di akhir Kingdom season 2 akan kembali memerankan Ashin dewasa. Ashin versi kecil sendiri akan diperankan oleh Kim Si Ah. Foto terbaru yang disebar oleh Netflix menampilkan banyak emosi Ashin. Ada sisi kuat dan karismatiknya dengan mata yang penuh tekat. Ada juga foto yang menunjukkan sisi lemahnya dengan mata penuh kesedihan.

Sutradara Kim Sung Hoon menunjukkan kekagumanya paka akting Jun Ji Hyun yang luar biasa. “Ketika kami menyuting scene pertama, semua staff dan petugas di lokasi bisa melihat mengapa Jun Ji Hyun menerima begitu banyak cinta dalam 20 tahun terakhir,” katanya dikutip oleh Soompi. Penulis Kim Eun Hee juga menambahkan, “Jun Ji Hyun adalah seorang aktris yang dapat mengekspresikan kesakitan dalam diri Ashin. Apakah ada aktris lain yang lebih cocok untuk peran ini dibangdikan Jun ji Hyun?”

Baca juga: Trailer baru Shang-Chi Menampilkan Konflik Ayah-Anak

Cuplikan Kingdom: Ashin of the North 

Kim Sung Hoon adalah sutradara yang memimpin produksi Kingdom season 1 dan 2. Kim Eun Hee juga menulis kedua seri Kingdom ini. Episode spesial ini diproduksi oleh BA Entertainment dan Studio Dragon. Royal Commandery MinChi Rok yang diperankan Park Byung Eun juga akan tampil dalam episode baru ini. Durasi film sepanjang 92 menit dan disebut Kim Eun Hee sebagai jalan pembuka ke Kingdom 3. Kingdom: Ashin of the North bisa di ditonton di Netflix mulai 23 Juli mendatang.

TENTANG KINGDOM

Kingdom adalah drama asal Korea Selatan yang menceritakan zombie di masa kerajaan. Drama ini pertama kali dirilis di Netflix pada Januari 2019 dan langsung menggaet banyak penonton. Season 2 diputar pertama kali pada Maret 2020. Kisahnya menceritakan tentang sebuah penyakit yang mengerogoti masyarakat kerajaan Joseon dan memunculkan banyak zombie. Pangeran pewaris tahta adalah satu-satunya harapan karena rajanya juga sakit.

Baca juga: tvN Ungkap 3 Poin Penting Drama The Devil Judge

Kingdom: Ashin of the North poster 

Di season 2, Pangeran Lee Chang menemukan bahwa ayah rajanya ternyata dihidupkan kembali oleh Ratu Cho (Kim Hye Jun) dengan tanaman pembangkit. Dan di dalam tanaman ini ada parasite yang bertanggung jawab atas pandemi penyebab zombie ini. Di akhir cerita, Lee Chang memalsukan kematiannya. Tujuh tahun kemudian, anak Ratu Cho naik menjadi pewaris tahta, sedangkan Lee Chang dan kelompoknya pergi ke Utara untuk menyelidikan kebenaran Tanaman Pembangkit.

Kisah Kingdom masih akan berlanjut di season ketiga. Kedua season sebelumnya diproduksi selama kurang lebih setahun. Saat ini Netflix sedang menyiapkan episode spesial sebelum season 3 dimulai. Bila season pertama Kingdom menjelaskan masalah yang dihadapi, season kedua menjelaskan aspek “di mana”. Lee Chang sudah menemukan Ashin yang menjaga para zombie hidup. Season ketiga diprediksi akan membuka aspek “mengapa” ia melakukannya.(Eve/Shf)

 

Sumber dan Foto: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film

Layar.id – Para pecinta drakor, kalian gak akan kehabisan bahan tontonan, deh! Drama Korea Brewing Love akan hadir tanggal 4 November 2024 dengan genre...

Netflix

Layar.id – Netflix membawa trobosan mystery thriller baru dari negara Thailand berjudul Don’t Come Home yang dibuat sebanyak 6 episode. Netflix telah merilis trailer...

Netflix

Layar.id – Balik lagi ke awal tahun 2000-an? Pastinya seru banget, dong! Netflix membawa trobosan sci-fi slasher film bersama sutradara Hannah MacPherson dalam film...

Netflix

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Goodbye October, and welcome November! Apa kamu udah kehabisan bahan tontonan? Atauuu.. mungkin kamu lagi sibuk cari...