Connect with us

Hi, what are you looking for?

Jadwal Tayang

Sastra Terbaik Dalam Film “Bumi Manusia” Bakal Tayang Bareng Film “Perburuan”

11 Film Box Office Indonesia Karya Falcon Pictures Tayang di Netflix
Iqbal Ramadhan dan Mawar Eva de Jongh

Terakhir diperbarui 19 November, 2022

MENGANGKAT KISAH KARYA SASTRA TERBAIK TANAH AIR, FILM BUMI MANUSIA SIAP DITAYANGKAN

Layar.id – Film Bumi Manusia garapan Hanung Bramantyo dipastikan akan tayang pada 15 Agustus mendatang.

Bumi Manusia merupakan adaptasi dari buku tetralogi Pulau Buru, karangan Sastrawan Pramoedya Ananta Toer selain ‘Anak Semua Bangsa’, ‘Jejak Langkah’, dan ‘Rumah Kaca’.

Produksi film ini sempat mendapat pro kontra, mengingat kisah novel Bumi Manusia ini dianggap kompleks, bahkan disebut sebagai salah satu karya sastra terbaik Indonesia.

Hanung terharu ketika dapat memvisualisasikan buku yang dia sukai sejak remaja.

Terlebih pada 1994, ketika pertama kali mengagumi Pramoedya, buku itu dilarang untuk dibaca, hingga agar bisa membacanya ia harus sembunyi-sembunyi.

Baca Juga: Reza Rahardian Berbisnis Kenangan Di Film “Toko Barang Mantan”, Segera!

BERSAMAAN FILM LAIN

Kisah Karya Sastra Terbaik, Film Bumi Manusia Bakal Tayang Bareng Film Perburuan

Poster Film Bumi Manusia

Sementara produser Falcon Pictures, Frederica mengungkapkan bahwa penayangannya akan dibarengi dengan film lain yang juga diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer yakni Perburuan.

Dirilisnya dua film bersamaan sekaligus adalah sebagai bentuk perayaan terhadap sosok sastrawan legendaris tersebut.

Meski berbarengan, Frederica mengaku tak khawatir bila kelak salah satu film akan lebih mendominasi, karena ini adalah film yang berbeda genre.

Sayangnya, Frederica masih enggan memaparkan detail terkait film Perburuan. Dia hanya mengungkapkan bahwa film itu mempunyai karakter yang berbeda, punya rasa dan makna tentang Indonesia, juga kemerdekaan.

Baca Juga: Intip Tampilan Perdana “West Side Story”, Film Musikal Garapan Steven Spielberg

PLOT CERITA

Kisah Karya Sastra Terbaik, Film Bumi Manusia Bakal Tayang Bareng Film Perburuan

Adegan Film Bumi Manusia

Film yang diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer (Pram) yang terbit tahun 1980 ini mengisahkan pemuda pribumi di zaman kolonialisme Belanda bernama Minke.

Minke dikisahkan jatuh hati dengan seorang gadis bernama Annelies Mellema.

Selain menceritakan kisah romansa Minke, Bumi Manusia juga menceritakan perjuangan ibu Annelis, Nyai Ontosoroh, untuk memperjuangkan hidupnya dan anak-anaknya.

Dalam film, karakter Minke diperankan Iqbaal Ramadhan. Sementara Annelies dilakonkan Mawar Eva de Jongh, aktris berdarah campuran Belanda. Nyai Ontosoroh diperankan Ine Febriyanti.

Baca Juga: Kantongi Rating R, Serial “Pennyworth” Kisah Sang Pelayan Batman Siap Tayang

PEMERAN

Kisah Karya Sastra Terbaik, Film Bumi Manusia Bakal Tayang Bareng Film Perburuan

Ine Febriyanti dan Mawar de Jongh

Bumi Manusia akan menampilkan Iqbaal Ramadhan sebagai Minke, Sha Ine Febriyanti sebagai Nyai Ontosoroh, dan Mawar de Jongh sebagai Annelies.

Selain itu, film yang naskahnya ditulis Salman Aristo ini juga akan dibintangi oleh Ayu Laksmi, Donny Damara, Bryan Domani, Giorgino Abraham dan Jerome Kurniawan.

Satu hal yang menarik dari film ini adalah durasi jam tayangnya yang bisa jadi menyaingi durasi tayangnya Avengers: End Game, yakni 2 jam 52 menit.

Film berdurasi panjang ini rencananya bakal tayang di bioskop Tanah Air pada 15 Agustus mendatang.

Kita tunggu saja aksi kedua film ini di bioskop ya?

 

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Memasuki awal bulan Oktober, apakah kamu udah kehabisan watchlist di Netflix? Sini, sini! Layar.id akan membrikan beberapa...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2024 Layar.id – Film Kuasa Gelap akan tayang mulai tanggal 3 Oktober 2024 di seluruh bioskop Indonesia! Film ini membawa...