Layar.id – Lee Dong Gun adalah aktor asal Korea Selatan yang lahir pada 26 Juli 1980. Awalnya, ia merupakan seorang penyanyi yang debut pada tahun 1997. Tak hanya itu, Lee Dong Gun juga memperoleh kepopuleran sebagai aktor dengan membintangi berbagai serial televisi.
Lee Dong Gun populer di dunia akting pertama kali sejak memerankan serial drama “Sweet 18″ yang rilis pada tahun 2004. Lalu, Lee Dong Gun paling di kenal karena perannya dalam drama televisi dengan judul “Lovers in Paris”, dan “Stained Glass”.
Baca Lagi: Sinopsis Celebrity, Drama Terbaru Park Gyu Young
Awal Mula Karier Lee Dong Gun
Lee Dong Gun memulai kariernya dalam dunia akting pada tahun 1999, saat itu ia membintangi sebuah drama televisi yang berjudul Kwangki. Pada tahun 2005, Lee Dong Gun berhenti berakting dan mengklaim dirinya merasa kwalahan karena beban kerjanya di televisi maupun film.
Kemudian, di tahun 2006 ia kembali memerankan film yang berjudul Smile Again. Setelah itu, ia aktif di dunia akting hingga banyak sekali membintangi berbagai film. Diantaranya, My Boyfriend Is Type-B, Love Now, dan Family.
Kemudian di tahun ini, Lee Dong Gun memerankan drama terbarunya yang berjudul Celebrity. Dalam drama ini ia memerankan karakter Jin Tae-Jeon yang akan beradu akting dengan Park Gyu-Young.
Selain itu, Lee Dong Gun juga memerankan sejumlah drama series. Diantaranya, Kiss Sixth Sense, Night after Night, A Problem at My Younger Brother’s House, Marry Him If You Dare, Sangdoo, Let’s Go to School!, dan lain sebagainya.
Pencapaian Lee Dong Gun
Lee Dong Gun pertama kali mendapatkan penghargaan pada tahun 2004 di acara 2nd Andre Kim Best Star Awards. Kemudian, ia berhasil meraih penghargaan tersebut dengan kategori Best Star Award.
Di tahun yang sama, Lee Dong Gun kembali mendapatkan penghargaan dalam acara SBS Drama Awards dan meraih dua penghargaan sekaligus dengan kategori Excellence Award, Actor in a Special Planning Drama dan Top 10 Stars.
Lalu di tahun 2008, Lee Dong Gun kembali meraih penghargaan dengan kategori Best Dressed Actor dalam acara 25th Korea Best Dresser Swan Awards. Di tahun 2015, 4th APAN Star Awards memberikan penghargaan kepada Lee Dong Gun dengan kategori Hallyu Star Award.
Sumber: Berbagai sumber
Foto: Instagram
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.