Terakhir diperbarui 27 April, 2022
Layar.id – Sebagai salah satu anime populer di tahun 2021, kabar seputar Kingdom selalu menarik untuk disimak. Anime ini bahkan telah merilis versi live action pada 2019, dan saatnya Anda bersiap karena sekuel dari live-action Kingdom akan segera tiba.
Film dari negara Sakura ini telah merilis trailer resmi sekaligus memperkenalkan cast baru, Nana Seino. Film kedua dipromosikan dalam judul Kingdom II : Harukanaru Daichie e (To Distant Lands). Rencananya live action Kingdom 2 ini akan tayang pada 15 Juli 2022.
Kingdom
Musim 1 dari anime TV Kingdom ditayangkan dari Juni 2012 hingga Februari 2013. Dilanjutkan untuk musim 2 yang mengudara dari Juni 2013 hingga Maret 2014.
Kemudian pada tahun 2019, studio memutuskan membuat versi live-action Kingdom yang dirilis pada April 2019. Penerimaan yang baik membuat tim menggarap anime TV musim ketiga, yang dirilis pada April 2020 hingga Oktober 2021.
Live-action pertama dari Kingdom berhasil mendapatkan $6,17 juta atau Rp88,4 milyar dalam tiga hari pertama. Hingga akhir pemutaran di negara asalnya, film meraup keuntungan $53,2 juta atau Rp762,5 milyar. Dari hasil ini, Funimation kemudian menayangkan film di Anime Expo pada Juli 2019, dan ekspansi ke bioskop AS dan Kanada pada Agustus 2019.
Anime action-fantasy ini terinspirasi dari peperangan di masa dinasti kekaisaran Tiongkok. Diadaptasi dari serial manga Yasuhisa Hara, Kingdom berlatar abad pertengahan bertema kolosal yang menampilkan banyak unsur peperangan dan politik.
Kisahnya mengikuti dua pemuda, dengan satu berharap menjadi panglima perang terkemuka, sementara yang lainnya adalah seorang kaisar yang ingin menyatukan seluruh Tiongkok.
Baca juga: Segera di Disney +, Serial Live Action “The Files of Young Kindaichi”
Nana Seino
Akun Twitter resmi untuk film live-action Kingdom II : Harukanaru Daichie e, mengumumkan pada hari Selasa, bahwa sekuel menampilkan Nana Seino sebagai Kyokai. Akun tersebut mulai mengalirkan video promosi yang menyoroti Kyokai.
Nana Seino sendiri memiliki beberapa kredit sebagai pemeran live-action. Diantaranya ia memerankan Haruka Kyan di After the Rain dan Riko Akasaka di From Today, It’s My Turn!! Dia juga berperan sebagai Shizuku Tsukishima yang berusia 24 tahun dalam adaptasi film aksi langsung mendatang dari Whisper of The Heart karya Studio Ghibli.
Kingdom II
Sekuel Kingdom akan dibuka di Jepang di musim panas tahun ini, tepatnya pada 15 Juli 2022. Sutradara terkenal Shinsuke Sato, sosok di balik live-action Gantz, Death Note Light up the World dan Bleach, kembali sebagai sutradara.
Adapun Kento Yamazaki, Ryo Yoshizawa dan Kanna Hashimoto semuanya mengulang karakter masing-masing sebagai Shin, Ei Sei, dan Ka Ryo Ten, dari film sebelumnya.
Tsutomu Kuroiwa (One Piece Gold, live-action Black Butler, Gantz:o), bergabung dengan Sato dan Hara dalam menulis naskah. Sementara Yutaka Yamada (Tokyo Ghoul, Vinland Saga, live-action Bleach) menggubah musiknya.
Sembari menunggu rilis, simak teasernya dulu ya!
Sumber : animenewsnetwork.com, otakumode.com
Foto : berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.