Layar.id – Warner Bros telah merilis trailer untuk film science-fiction berjudul Critters Attack. Waralaba yang pertama kali dirilis pada tahun 1986 ini pun, membawa makhluk menyeramkan Critters, kembali beraksi dengan tampilan terkini.
Tonton trailernya di sini :
Baca : Nostalgia Dengan Lagu The Beatles Dalam Drama ‘Yesterday’
CRITTERS ATTACK
Film tentang makluk bergigi runcing ini sebenarnya telah ada sejak tahun 1986 dan merupakan film berseri dengan total empat film, di mana Critters yang terakhir diluncurkan pada tahun 1992. Meski digambarkan sebagai film yang menakutkan, Critters memiliki sentuhan humor di beberapa bagian. Serial Critters bahkan pernah dibintangi oleh Leonardo DiCaprio muda.
Tahun ini Critters kembali ke layar lebar dengan judul Critters Attack. Kisah ini mencitakan tentang remaja berusia 20 tahun bernama Drea yang bekerja sebagai pengasuh anak seorang profesor. Drea dan adiknya, Phillip, mencoba untuk menghibur anak-anak profesor, Trissy dan Jake. Kemudian Drea membawa anak-anak itu melakukan pendakian, dan ternyata makhluk alien misterius telah mendarat di bumi dan melahap setiap makluk hidup.
Saat dilacak oleh makluk rakus tersebut, Drea dan anak-anak bertemu dengan Bianca, makhluk betina yang tampak tidak berbahaya. Ternyata Bianca adalah ratu buangan yang melarikan diri dari kumpulannya. Lalu seperti apakah perjuangan mereka dalam menghentikan bencana yang terjadi? Dan benarkah Bianca berada di pihak yang sama?
Baca : Mengingat Karya John Singleton, Sang Sutradara
PEMERAN & JADWAL RILIS
Film ini akan dibintangi oleh Tashiana Washington sebagai Drea, Jaeden Noel sebagai Phillip dan Jack Fulton sebagai Jake. Ada pula Ava Preston memerankan Trissy, Leon Clingman memerankan Bob, Vash Singh sebagai Kevin Loong dan Steve Blum sebagai Critters.
Film arahan Bobby Miller ini juga kembali dibintangi oleh aktris Dee Wallace, yang terlibat di film Critters pertama. Di film ini, Wallace tidak memerankan karakter yang sama seperti sebelumnya tetapi bermain sebagai tokoh misterius bernama Bibi Dee.
Ada pula Domonic Muir sang kreator dari karakter ini, akan berada di kredit penulis naskah bersama dengan Scott Lobdell. Critters Attack dijadwalkan mendarat pada 23 Juli 2019 mendatang dan akan debut di SYFY pada bulan Oktober mendatang.
Baca : Saints Row: Menambah Daftar Game Yang Diadaptasi Jadi Film
Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.