Tayangan perdana Bride of The Water God hanya kurang dari satu bulan lagi. Krystal Jung juga akan tampil dalam drama ini sebaga Mu Ra sang dewi air.
Seperti yang kita tahu, episode perdana dari drama besutan tvN, Bride of The Water God, hanya kurang dari sebulan lagi. Untuk lebih menambah rasa penasaran dari para pemirsa, tvN telah bocorkan beberapa gambar dan video teaser dari drama ini.
“Karakternya bernama Mu Ra, merupakan dewi air dari wilayah yang sama dengan Ha Baek (Nam Joo Hyuk) yang dikirim ke dunia manusia dan tinggal bersama para manusia.”
Pada 13 Juni lalu, tvN merilis dua gambar dari Krystal Jung yang akan bermain sebagai karakter utama wanita kedua di dalam drama. Karakternya bernama Mu Ra, merupakan dewi air dari wilayah yang sama dengan Ha Baek (Nam Joo Hyuk) yang dikirim ke dunia manusia dan tinggal bersama para manusia.
Kecantikannya yang menakjubkan memungkinkan ia untuk hidup sebagai aktris terkenal dalam dunia manusia. Meskipun penampilannya yang dingin dan karismatik, Mu Ra menjadi lebih tulus dan sangat polos jika berada di sekitar Ha Baek. Dan dengan Ha Baek lah Mu Ra mengalami cinta sepihak.
Krystal sendiri mengungkapkan perasaannya terhadap karakter ini, “Walaupun karakterku terlihat dingin dan terlalu sensitif jika hanya dari penampilannya saja, Mu Ra sebenarnya karakter yang sangat bijak dan menawan. Daripada memamerkan daya tarik Mu Ra yang beragam, aku lebih berfokus pada hal-hal lainnya.”
“Ya, aku lebih memerhatikan ekspresi wajah, nada suara hingga bagaimana caraku berjalan ketika aku memerankan Mu Ra. Jadi tolong, berikan Bride of the Water God lebih banyak cinta.” tutup Krystal seperti yang dikutip dari Soompi.
Bride of the Water God merupakan drama fantasi romantis mengenai dewa air Ha Baek, yang turun ke bumi untuk bertemu dengan mempelai wanitanya yang merupakan seorang manusia.
Yoon So Ah, yang diperankan oleh Shin Se Kyung merupakan seorang dokter psikiatri yang sangat pragmatis. Keluarganya telah ditakdirkan untuk melayani dewa air dari generasi ke generasi. Inilah yang menjadikannya sebagai mempelai wanita dari dewa air.
Bride of the Water God merupakan adaptasi modern dari manhwa populer Korea dengan judul yang sama. Drama ini akan segera tayang di stasiun televise tvN pada 3 Juli mendatang.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.