Jakarta, Layar.id – Ketika mendengar film live-action Barbie, mungkin banyak dari kita mengira bahwa hanya sepasang Barbie versi original akan tampil dengan Ken.
Itu sudah terwakili dalam aktris terpilih, Margot Robbie dan aktor Ryan Gosling yang akan menjadi pasangan favorit.
Namun ternyata Mattel Films memberi kejutan dengan kedatangan berbagai versi Barbie dan Ken, dengan bergabungnya Issa Rae, Hari Nef, Simu Liu dan Ncuti Gatwa.
Berbagai Versi Barbie dan Ken
Warner Brothers memiliki banyak film menarik yang akan datang dalam waktu dekat. Salah satunya adalah proyek Greta Gerwig berjudul Barbie, yang menampilkan Margot Robbie dan Ryan Gosling sebagai pemeran utama.
Penggemar pertama kali melihat karakter Margot Robbie di CinemaCon bulan lalu, tetapi sekarag tampaknya ia bukan satu-satunya Barbie di kota itu. Menurut Kyle Buchanan dari New York Times, dia mengetahui di Cannes bahwa Issa Rae dan Hari Nef juga akan memainkan versi Barbie yang berbeda.
Hal yang sama juga berlaku untuk Ryan Gosling. Aktor Simu Liu dan Ncuti Gatwa terungkap juga bergabung di kredit pemeran, memainkan versi Ken yang berbeda.
Baca juga: Lagu Aqua “Barbie Girl” Tidak Dimuat di Film “Barbie”
Barbie Multiverse?
Mungkin terdengar lucu dan tidak mungkin, mendengar adanya multiverse Barbie. Namun, prediksi terbaik saat ini adalah Barbie (Robbie) mengalami krisis identitas ketika dia mulai menyadari bahwa dia bukan satu-satunya Barbie di alam semesta.
Sebenarnya ini masuk akal juga bila Anda memikirkannya. Merek Barbie telah ada selama lebih dari 60 tahun dan tidak terbatas hanya pada satu boneka. Ada banyak boneka selama bertahun-tahun yang telah merayakan keberagaman manusia, dari bentuk, ukuran, hingga etnis.
Akan sangat menarik untuk akhirnya mengetahui detail pasti dari film Barbie yang akan datang. Tapi untuk saat ini, mendengar bahwa akan ada beberapa Barbie dan Ken, film tampak memiliki potensi yang tak ada habisnya.
Baca juga: Scott Eastwood Ulangi Perannya dalam “Fast X”
Daftar Pemeran
Selain enam pemeran di atas, sejumlah nama lainnya yang turut bergabung dalam proyek live-action Barbie termasuk Kate McKinnon dan America Ferrera. Juga ada Ariana Greenblatt, Alexandra Shipp, Emma Mackey, Michael Cera, dan Will Ferrell.
Melengkapi pemeran besar ini ada Kingsley Ben-Adir, Rhea Perlman, Emerald Fennell, Sharon Rooney, dan Scott Evans. Selanjutnya ada Ana Cruz Kayne, Connor Swindells, Ritu Arya dan Jamie Demetriou.
Film Barbie berjalan dengan arahan sutradara Greta Gerwig dari skenario Noah Baumbach. Perusahaan produksi Margot Robbie, LuckyChap Entertainment, memproduksi film tersebut.
Saat ini, Barbie sedang syuting di Leavesden Studios Warner Brothers di London. Film ini kabarnya akan bersaing dengan Oppenheimer karya Christopher Nolan di box office pada 21 Juli 2023 mendatang.
Sumber : collider.com
Foto : berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.