Terakhir diperbarui 15 Mei, 2022
KELANJUTAN ANIMASI KISAH DARI SUPERHERO SPIDER-MAN INI SEDANG DALAM PROSES PEMBUATAN.
Layar.id – Sekuel dari film animasi Spider-Man: Into the Spider-Verse sudah dalam tahap produksi. Film Spider-Man ini berbeda dengan film pendahulunya, dalam film ini menceritakan dengan latar multiverse dengan menghadirkan berbagai macam versi Spider-Man dari berbagai dimensi lain yang memilki karakter, sifat serta latar belakang yang berbeda. Kemudian animasi ini juga memiliki gaya yang sangat unik seperti visual dalam komik.
Meskipun sebagian besar kegiatan produksi dalam dunia Hollywood terhenti karena pandemi virus Covid-19, akan tetapi film Spider-Man: Into the Verse 2 sepertinya menjadi salah satu film yang beruntung karena tidak terkena dampak dari pandemi tersebut dan malah dapat bergerak maju. Meskipun produksi dari film animasi memang memiliki jadwal yang sangat panjang dan tidak mudah untuk menyelesaikannya. Semoga saja proses produksi dari animasi ini lancar dan tetap berjalan sesuai rencana.
Baca Juga: Kevin Bacon Kembali Bermain dalam Film Thriller “You Should Have Left”
INFO TENTANG SEKUEL
Menguaknya informasi mengenai sekuel dari animasi film Spider-Man ini dari salah satu akun media sosial animator bernama Nick Kondo, Nick merupakan Lead Animator dari Sony Imageworks. Postingannya itu berisi video yang dengan logo Spider-Man ditengah-tengah serta tulisan 2022, dengan caption “First day on the job!“. Untuk saat ini belum ada banyak informasi mengenai detail terkait sekuel film ini. Tetapi kita sudah bisa mengetahui tanggal rilis dari film ini yaitu, 7 Oktober 2022.
Film ini menceritakan kembali kisah dari pemeran utamanya yaitu Miles Morales beserta teman-temannya. Film ini akan lebih mengeksplorasi tentang hubungan yang tumbuh antara Miles dengan Gwen Stacy, salah satu karakter Spider-Man dari dimensi lain dalam film sebelumnya. Namun sayangnya untuk plot cerita dari sekuel ini belum bisa kita ketahui. Tetapi jika dilihat dari after-credit dari Into the Spider-Verse sebelumnnya menghadirkan Spider-Man 2099 Miguel O’Hara, dan kemungkinan besar ia akan hadir sebagai peran yang penting dalam sekuel mendatang.
Baca Juga: “The School Nurse Files”, Drama Baru Nam Joo-hyuk!
Sekuel ini disutradarai oleh Joaquin Dos Santos, dan Shameik Moore sudah dipastikan akan kembali mengisi suara dari karakter Miles Morales. Tapi untuk pemeran yang lainnya masih belum dapat dipastikan apakah mereka akan kembali dalam filmnya nanti atau tidak.
Sumber dan Foto: Berbagai Sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.