Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Sambut Akhir Tahun, Klik Film Sajikan 3 Film Layar Lebar

logo klik film

Jakarta, Layar.id – Sebuah kabar baru datang mengenai salah satu pilihan kegiatan untuk mengisi liburan akhir tahun, yaitu dengan menonton film. Klik Film menyediakan tiga film layar lebar Indonesia terbaru 2021 untuk memberikan kisah seru di penghujung tahun.

Tiga film baru dari Klik Film yang siap ditayangkan adalah Kapan Pindah Rumah, Eyang Ti, dan Menunggu Bunda. Rencana ketiga film ini  siap ditayangkan pada 17 Desember 2021 nanti.

Kapan Pindah Rumah 

klik film kapan pindah rumah

Film Kapan Pindah Rumah adalah film dengan premis yang realistis melalui kehidupan sehari-hari. Film ini dibintangi oleh Indro Warkop, Cut Mini, Mahalini Raharja, Abun Sungkar, dan Clara Bernadeth.

Ceritanya berawal dari anak sulung dari tokoh Ibu yang diperankan oleh Cut Mini. Dia berencana pindah ke Bandung untuk urusan pekerjaan. Sebuah dilema muncul karena adalah sesuatu hal yang tak mudah bagi sang ibu untuk mengizinkan keinginan anak untuk berpindah rumah. Apalagi saat itu, sang ibu sedang merasa kehilangan mendiang suami.

Hanya saja di sisi lain, Lulu yang diperankan Clara Bernadeth dan Naya diperankan Mahalini Raharja juga berkeinginan untuk melakukan hal yang sama. Maka untuk mengatasi keposesifan ibunya, Lulu dan saudara-saudara kandungnya berencana menjodohkan sang ibu dengan Om Gusti, duda yang tinggal di dekat rumah mereka.

Film Kapan Pindah Rumah diangkat menjadi pemenang Falcon Script Hunt yang sudah digelar beberapa waktu lalu. Selain itu, Film disutradarai oleh Herwin Novianto.

Baca juga: Sinopsis Dewi Rindu Tayang Perdana Di SCTV: Dewi Hamil Di Luar Nikah

Eyang Ti

eyang ti

Karya dari film berjudul ‘Eyang Ti‘ diperankan oleh Cut Baby, Tsabina, Widyawati, Irgi Ahmad Fahrezi, dan lainnya. Film yang disutradarai oleh Herwin Novianto ini menceritakan tentang Nares yang berada di antara masa lalu keluarga dengan rahasia tentang dirinya. Eyang Ti mengisahkan mengenai masa lalu dan rahasia yang berdampingan hingga batas tipisnya mampu menimbulkan kebencian. 

Menunggu Bunda

klik film menunggu bunda

Penayangan perdana film Menunggu Bunda dilakukan secara Internasional di Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2021, 28 November 2021 lalu, pada program Indonesia Film Showcase. Namun, film ini baru akan dirilis secara umum melalui KlikFilm di tanggal 17 Desember 2021.

Karya film dengan sutradara Richard Oh ini dibintangi Donny Damara, Putri Ayudia, Rey Mbayang, Adinda Thomas, dan Steffi Zamora. Cerita singkat dari film Menunggu Bunda adalah cerita tentang Bu Yenny yang terbaring sakit di tempat tidur dan tak sadarkan diri. Namun, ia didampingi ketiga anaknya yaitu Alya, Alma, Andra, dan suaminya Marsio yang menderita Alzheimer

Di memon inilah anak-anaknya mengetahui rahasia yang membuat mereka sadar bahwa mereka tidak benar-benar mengenal siapa ibu mereka dan siapa mereka dalam keluarga ini. Selain itu, Dr. Myra dan Dr. Miyagi yang menangani Ibu Yenny masih berkutat dengan realitas ketidakmampuan medis dalam menghadapi kematian yang segera terjadi. 

 

Deretan film yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk menghabiskan tahun baru bersama keluarga dan orang terdekat sehingga walaupun belum bisa berpergian tapi tetap menyenangkan! (Prs/Eve)

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Baru pertama kali-nya kami melihat film Indonesia berdasarkan novel dan masalah yang ada di generasi sekarang ini....

Film Indonesia

Layar.id – Jujur baru kali ini kita menonton film dengan pemain dari teman-teman dari timur Indonesia dan semuanya punya peran utama! Bayangin aja dulu...