Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Naura & Genk Juara, Film Musikal yang Penuh Nilai Edukasi

Naura & genk Juara
Naura & Genk Juara

Terakhir diperbarui 16 Oktober, 2022

Film Naura & Genk Juara agaknya menjadi angin segar bagi anak-anak Indonesia. Tak dapat dipungkiri bahwa sangat sedikit film bertema anak-anak yang ditayangkan di Indonesia. Bahkan setelah film Petualangan Sherina tidak ada lagi film anak yang menghiasi layar lebar.

Adalah Kompas Gramedia Production bersama dengan Creative & Co memproduksi sebuah film musikal yang dapat ditonton oleh anak-anak dan juga orang dewasa, film Naura & Genk Juara. Film yang diproduseri oleh Handoko Hendroyono, Amalia Prabowo, dan pax Benedanto ini mulai ditayangkan sejak 16 November 2017.

“Setelah Petualangan Sherina sekitar 20 tahun lalu kayaknya belum ada lagi drama musikal makanya kami berupaya membuatnya,” kata Handoko.

Lantas seperti apa Naura & Genk Juara?

Film Naura & Genk Juara menghadirkan petualangan anak-anak yang dikemas apik dipadu dengan unsur sains dan nilai-nilai positif seperti melestarikan satwa yang ada di Indonesia.

Nola B3 mengatakan bahwa film Naura & Genk Juara mampu mengedukasi anak-anak, tanpa menggurui apalagi menghakimi.

“Film ini pasti akan jadi tontonan yang jujur bagi anak-anak tanpa menggurui,” ujar Nola B3.

Naura & Genk Juara

Nola dan putrinya, Naura

Nola mengatakan bahwa film yang dibintangi oleh putrinya tersebut memiliki tujuan agar anak-anak Indonesia lebih peduli dengan sesama dan lingkungannya serta memotivasi agar memiliki sifat pantang menyerah.

“Di mana semua anak Indonesia harus berjuang dalam lakukan apapun.Gimana harus bisa bersahabat dengan lingkungan dan banyak hal,” kata Nola.

Adyla Rafa Naura Ayu (Naura), pemeran utama Film Naura & Genk Juara mengatakan bahwa film ini mengajarkan bahwa juara bukan selalu bermakna memenangkan sesuatu, tetapi lebih dalam daripada itu.

“Terus juara itu bukan berarti juara satu. Menurut aku juara itu seseorang yang bisa mendapatkan sesuatu yang baik dan bisa memberikan manfaat kepada orang lain,” kata Naura.

Naura pun mengajak siapapun untuk menonton film yang dibintanginya tersebut karena sarat akan makna dan pelajaran berharga.

“Ini film keluarga. Dalam film ini ada ajaran untuk anak-anak, ada ajaran untuk orang tua juga,” kata Naura.

Sinopsis Singkat Film Naura & Genk Juara

Film ini bercerita tentang petualangan seorang gadis cilik, Naura beserta 3 sahabatnya, Okky, Bimo dan Kipli.

Bermula saat Naura, Okky, dan Bimo dipilih sebagai wakil dari sekolah untuk bersaing dalam kompetisi Kemah Kreatif di kawasan hutan tropis Situ Gunung.

Ketiganya bertemu dengan Kipli saat ia tengah berusaha mengagalkan usaha sindikat perdagangan hewan liar, Trio Licik. Sesuai dengan namanya, kelompok tersebut menyeret Okky, Bimo, Naura dan Kipli dalam aksi petualangan yang mendebarkan jiwa.

Lantas bagaimana nasib Naura & Genk Juara?

Tantangan Naura selama syuting Naura & Genk Juara

Naura mengatakan bahwa ada perbedaan yang kentara antara bermain dalam pertunjukkan teater dengan film. Banyak sekali tantangan yang dirasakan Naura selama syuting di dalam hutan untuk waktu yang cukup lama.

“Banyak tantangannya. Baru film pertama udah disuruh ke hutan. Terus harus ketemu sama ulet-ulet sama cacing-cacing, sama pacet, pokoknya banyak banget,” katanya.

Naura & Genk Juara

Naura

Dari banyaknya scene film, ada adegan yang disebut Naura sebagai adegan paling menantang dan tidak dapat dilupakan begitu saja olehnya.

“Ada satu scene paling chalanging, itu pas lagi di bawah kolong mobil. Itu dingin banget di situ dan di situ aku pakai celana pendek. Terus dibikin hujan bohongan, terus jadi kita bolak-balik main air terus. Belum kepentok-kepentok. Terus kalau sekalinya ngeliat ke bawah itu gatel gitu,” ungkapnya.

Kendati demikian, Naura mengaku bahagia dapat menjadi bagian dalam film Naura & Genk Juara.

“Impian aku dari kecil tuh bisa main film dan punya film. Aku selalu bilang ke mama, ‘Ma aku pengen punya film dong’. Akhirnya tiba-tiba ada rezeki dateng ditawarin main film dan aku senang banget.”

“Aku dari kecul sukanya musikal, seni, nyanyi, nari, akting. Aku udah pernah sekali harus bener-bener akting dan aku emang suka akting,” imbuh Naura.

Naura & Genk Juara

Naura bersama 3 sahabatnya  Okky, Bimo dan Kipli

Jadi saat tawaran film Naura & Genk Juara datang, Naura langsung mengiyakan tanpa ragu sedikitpun.

“Ini memang kemauan aku sendiri. Aku seneng banget dan yakin banget pas mama nanya, ‘Kamu jadi main film?’ Aku yakin banget dan jawab jadi pas ditawarin.”

Film yang juga memasukan animas 2D ini bercerita tentang persahabatan, cinta pada alam dengan unsur keluarga dan edukasi yang kental. Tidak hanya menghibur, tapi juga memberikan pelajaran berharga.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Baru pertama kali-nya kami melihat film Indonesia berdasarkan novel dan masalah yang ada di generasi sekarang ini....

Film Indonesia

Layar.id – Jujur baru kali ini kita menonton film dengan pemain dari teman-teman dari timur Indonesia dan semuanya punya peran utama! Bayangin aja dulu...