Layar.id – Kabar gembira! Film Indonesia yang sempat booming kini bakal tayang di Netflix. Ya, film Air Mata di Ujung Sajadah sudah sangat lama penonton nantikan jadwal tayang di Netflix. Apalagi buat kamu yang melewatkan film ini. Jadi simak sekarang juga Jadwal Tayang Air Mata di Ujung Sajadah di Netflix.
Film Air Mata di Ujung Sajadah adalah karya rumah produksi Beehave Pictures dan Multi Buana Kreasindo Productions. Mereka bekerja sama dengan Key Mangunsong dan penulis Titien Wattimena. Cerita film ini berasal dari produser Ronny Irawan tentang pengorbanan, keikhlasan, dan arti sebuah keluarga yang sesungguhnya.
Tidak hanya ceritanya yang berhasil menghipnotis penonton, tapi juga akting para pemeran seperti Titi Kamal, Jenny Rachman, Fedi Nuril, Citra Kirana, Krisjiana Baharudin, Tutie Kirana, dan masih banyak lagi.
Film ini pertama kali tayang di bioskop pada 7 September 2023. Kali ini, Air Mata di Ujung Sajadah sudah bisa kamu tonton di Netflix. Lalu kapan tayangnya di Netflix?
Baca Juga: Top 10 Netflix Serial Drama 2023, Cek Sekarang!
Jadwal Tayang Air Mata di Ujung Sajadah di Netflix
Air Mata di Ujung Sajadah tayang dengan durasi 105 menit. Kisah film genre drama keluarga ini berawal ketika Aqilla (Titi Kamal) bekerja sebagai desainer interior di Eropa. Suatu hari bayinya meninggal dunia karena sebuah alasan. Tidak hanya itu, suaminya juga meninggal dunia karena kecelakaan.
Tujuh tahun berlalu, Aqilla baru mengetahui fakta sebenarnya tentang anaknya yang masih hidup. Ibunya telah memberikan bayinya pada sepasang suami istri Arif (Fedi Nuril) dan Yumna (Citra Kirana) yang sudah sangat lama mendambakan seorang anak.
Sekarang Aqilla mengetahui anaknya masih hidup dan bernama Baskara yang dirawat oleh Arif dan Yumna di Solo. Ia pun bergegas pulang ke Indonesia untuk mendapatkan anaknya kembali. Namun, di sisi lain Aqilla dilema dan sangat gundah. Ia tidak merasa enak dengan Arif dan Yumna yang sudah sangat sayang pada Baskara seperti anak kandung. Tapi ia juga mengharapkan Baskara hidup bersamanya karena anak satu-satunya sumber kebahagiaannya.
Baca Juga: Top 10 Netflix Film Action 2023, Ada Film Kesayangan Kamu!
Lalu bagaimana kisah akhir mereka? Akankah Arif dan Yumna melepaskan Baskara untuk kebahagiaan Aqilla? Segera temukan jawabannya di Netflix karena film Air Mata di Ujung Sajadah bakal tayang mulai 8 Januari 2024. Jadi jangan sampai lewatkan karena film ini menguras air mata dengan konflik antara ibu pengasuh dan ibu kandung. Selamat menonton!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.