Film Mau Jadi Apa yang merupakan kisah hidup Soleh Solihun serentak ditayangkan di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis (30/11/2017). Filmnya sendiri digarap oleh sutradara Monty Tiwa dan Soleh Solihun.
Lantas seperti apa film Mau Jadi Apa?
Krisis Identitas Saat Masa Kuliah, Mau Jadi Apa?
Soleh yang menjadi mahasiswa Fakultas Ilmu Kominikasi Universitas Padjajaran tahun 1997 mengalami masa-masa yang tidak menyenangkan layaknya sebagian besar pemuda sebaya. Di mana pada masa itu, banyak mahasiswa yang mengalami kegalauan akan menjadi apa kelak setelah lulus kuliah.
Hal tersebut turut dialami Soleh dan sahabat-sahabatnya, Lukman (Boris Bokir), Marsyel (Adjis Doaibu), Eko (Awwe), Fey (Anggika Bolsterli), dan Syarif (Ricky Wattimena) yang juga merasa bingung mau jadi apa?
Soleh dan para sahabat tidak ingin lulus kuliah tanpa menghasilkan sesuatu sebelumnya. Akhirnya Soleh cs membuat majalah hiburan pertama yang ada di lingkup kampus, bersaing dengan majalah politik yang sudah populer lebih dulu.
Pembuatan majalah tersebut pun turut dipicu rasa ketidaksukaan Soleh terhadap majalah yang berisikan konten serius.
“Ceritanya saya di kampus merasa, ‘Ini kok majalah-majalah serius melulu sih di Fikom? Saya nggak suka baca majalah yang seperti itu. Saya sukanya yang hiburan. Daripada bisanya cuma marah-marah, ngeledekin ‘Ah, majalah apaain ini? Jelek, nggak bagus’ ya mending bikin tandingannya saja, majalah yang kita suka.”
“Berawal dari pengen bikin majalah kampus karena nggak ada majalah yang memfasilitasi selera atau nggak ada selera yang terwakili. Akhirnya kami menemukan passion di situ secara tidak sengaja,” imbuh Soleh.
Cerita Soleh Solihun Selama Menggarap Film Mau Jadi Apa
Film yang diproduksi Starvision dan millennia Pictures ini menjadi salah satu film yang penuh tantangan bagi Soleh Solihun pasalnya ia tidak hanya bertindak sebagai sutradara dan penulis skenario saja, tetapi juga turut berperan sebagai salah satu tokoh yang ada.
“Susahnya itu saat mengambil gambar yang menggambarkan suasana 90-an. Karena kan Jatinagor sekarang beda sama dulu waktu saya kuliah tahun 97,” katanya.
Soleh mengaku sengaja menggaet Monty Tiwa untuk menggarap film yang dikerjakannya lantaran merasa paling pas.
“Saya merasa paling cocok dengan Monty Tiwa. Monty bisa kasih ide bikin lucu. Terus dia juga bantu yang berbau teknis, pengambilan gambar untuk menerjemahkan kreativitas gue jadi visual yang menarik dan dipahami orang,” beber Soleh.
Para Pemeran Film Mau Jadi Apa
Selain Soleh Solihun, ada beberapa pemain lain yang berperan sebagai tokoh penting dalam film ini. Siapa saja?
Aurelie Moetemans
Gadis cantik yang dikenal sebagai model dan aktris FTV ini akan berperan sebagai Ross yang ditaksir oleh Soleh. Ross diketahui sebagai seorang Slanker.
Aurelie mengatakan bahwa meski film Mau Jadi Apa bergenre komedi, tetapi sarat akan makna yang mendalam.
“Ini film komedi, tapi ada isinya juga. Karena orang pasti pernah merasa bingung mau jadi apa di masa depan,” katanya.
Boris Bokir
Dalam film Mau Jadi Apa, komika yang memiliki logat Batak nan kental ini akan menjadi Lukman. Tantangan terberat Boris adalah mengubah dirinya sebagai seorang pemuda yang fasih berbahasa Sunda.
Adjis Doaibu
Adjis yang terkenal sejak menjadi seorang stand up comedian ini mengaku tidak menyiakan kesempatan saat dirinya diajak bermain dalam film Mau Jadi Apa. Adjis yakin pada kemampuan aktingnya. Maklum, sebelum tawaran ini datang, ia sudah pernah menjajal bakat aktingnya melalui film Jomblo Ngenes dan Cek Toko Sebelah.
“Senang banget karena Soleh ini idola ya. Ketika ngajak main film, langsung di iya-in,” katanya.
Andi Wijaya (Awwe)
Stand up comedian satu ini akan berperan sebagai salah satu sahabat Soleh bernama Eko yang selalu tertimpa kesialan. Bersama dengan Adjis Doaibu, Awwe juga bermain dalam film Cek Toko Sebelah.
Ricky Wattimena
Sama dengan Awwe yang masuk dalam 5 sahabat Soleh, Ricky pun demikian. Ia akan berperan sebagao Syarif yang dikenal bermulut besar. Meski demikian, ia menjadi salah satu pendiri majalah hiburan yang dibuat oleh Soleh cs.
Anggika Bolsterli
Gadis cantik yang pernah bermain dalam film Critical Eleven ini akan berperan sebagai Ver, gadis tomboy yang juga dekat dengan Soleh. Bahkan, Vey adalah satu-satunya perempuan dalam geng Soleh cs ini.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.