Connect with us

Hi, what are you looking for?

Video

The Fallen Bridge: Mayat yang Tersembunyi di Jembatan

the fallen bridge

Jakarta, Layar.id The Fallen Bridge mendapatkan jadwal tayang pada tanggal 2 Juni 2022 mendatang. Film misteri dan kriminal ini adalah karya sutradara Li Yu yang dibintangi oleh aktris terkenal Ma Si Chun dan anggota TFBoys Karry Wang.

Sinopsis resmi drama ini menceritakan ketika Jembatan Zhongnan rubuh, sebuah tengkorak ditemukan di dalamnya. Wen Xiao Yu (Ma Si Chun) yang mengetahui bahwa itu jenazah ayahnya pun mulai mencari tahu kebenaran. Dibantu seorang anak muda bernama Meng Chao (Karry Wang), mereka mulai menyelidiki hingga semua petunjuk mengarah pada ayah angkat Wen Xiao Yu, Zhu Fang Zheng (Fan Wei).

TRAILER THE FALLEN BRIDGE

Trailer dibuka dengan narasi dari karakter Meng Chao yang berkata kepada Wen Xiao Yu, “Mengenai ayahmu, ada yang harus kuberitahu.” Gambar pun berpindah mulai dari momen runtuhnya jembatan. Saat orang-orang terpuruk akan kejadian ini, tiba-tiba orang menemukan sebuah tulang tangan manusia keluar dari pondasi tiang.

Gambar pun berpindah menampilkan Wen Xiao Yu yang sangat terpukul melihat jasad ayahnya yang sudah dikeluarkan. Ia terus menolak mengakui jasad hancur itu bukan ayahnya. Selanjutnya Wen Xiao Yu sudah dalam perjalanan menemukan kebenaran dan bertemu denagn Meng Chao yang bekerja di bengkel mobil.

Meng Chao memberitahu Wen Xiao Yu, di satu hari gugur yang turun hujan deras, ia pernah melihat ayah Wen Xiao Yu bertengkar dengan orang lain di tempat pembangunan jembatan. Mereka kemudian berusaha mencari bukti bersama-sama. Di satu scene, Wen Xiao Yu menerima petunjuk dari seorang anak kecil pemberian ibunya.

Trailer kemudian berlanjut dengan narasi Wen Xiao Yu yang berkata hari Meng Chao melihat mereka bertengkar adalah hari di mana ayahnya dibunuh. Ayah angkat Wen Xiao Yu juga mendapatkan momen khusus, seperti saat ia kaget melihat bayangan patung wajah ayah Wen Xiao Yu di kamar putrinya dan saat ia berkata, Wen Xiao Yu adalah putrinya satu-satunya.

Wen Xiao Yu di sisi lain menunjukkan tekad untuk menghabisi pembunuh ayahnya. Bahkan ada scene saat ia memegang sebilah pisau di atas kasur. Namun Meng Chao justru melarangnya dan berkata bahwa jalannya dulu ada jalan orang mati. trailer diakhiri dengan seorang wanita yang berkata, “Orangnya sudah meninggal. Mengapa kamu harus kembali ke sana dan mencari mati?”

Baca juga: Trailer The Batman Tampilkan Hubungan The Bat and The Cat

TENTANG PARA PEMERAN UTAMA

the fallen bridge

The Fallen Bridge poster

Film The Fallen Bridge mengundang Ma Si Chun (Sandra Ma) sebagai pemeran Wen Xiao Yu. Ma Si Chun dikenal sebagai aktris berbakat yang sudah pernah mendapatkan predikat Film Empress dengan memenangkan banyak penghargaan.

Karena masalah hubungannya, banyak orang merasa ia tidak fokus lagi dengan kariernya. Namun melalui trailer ini, Ma Si Chun membuktikan kembali kemampuannya masih ada dan bisa membuat orang terpana dengan satu pandangan mata saja.

Ma Si Chun tahun ini juga menjadi perbincangan lewat dramanya bersama Bai Jin Ting yang berjudul You Are My Hero. Beberapa film terbaiknya termasuk The Left Ear, Soul Mate, dan Time Flies Soundlessly yang berhasil membantunya menerima 5 penghargaan sepanjang karirnya.

Karry Wang (Wang Jun Kai) sendiri adalah anggota dan ketua boyband muda TFBoys. Anak muda kelahiran 1999 ini pertama kali debut bersama Roy Wang dan Jackson Yee sebagai TFBoys. Namun sekarang mereka lebih banyak mengembangkan karir pribadi. Seperti Jackson Yee, Karry Wang juga terjun ke dunia akting lewat drama Nan Sheng Xue Yuang Zi Xi Shi tahun 2014.

Untuk drama ini, Karry Wang disebut sengaja menguruskan badan hingga sekitar 10 kg. Hal ini ia lakukan untuk semakin mendekati gambaran Meng Chao yang hidup kesulitan dan memiliki masa lalu unik sendiri. Bahkan Fan Wei berkata saat bertemu lagi dengan Karry Wang saat syuting, ia “bahkan tidak mengenalinya.”

 

Sumber: MTime, Sohu, MyDramaList
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Barat

Jakarta, layar.id – Believe Me: The Abduction of Lisa McVey merupakan film drama kriminal berdasarkan kisah nyata. Film ini berdurasi 1 Jam 27 menit...

Film Korea

Terakhir diperbarui 26 April, 2022 Jakarta, Layar.id – Film-film berdasarkan kisah nyata sering menjadi bahan yang menarik untuk digarap. Umumnya, kisah hidup orang-orang terkenal...

Drama China

Jakarta, Layar.id – Berbicara tentang drama China kriminal dan detektif, novelis Ding Mo bisa dibilang mendominasi. Tiga drama yang diadaptasi dari novelnya berhasil masuk...

Drama China

Jakarta, Layar.id – You Are My Hero adalah sebuah drama China tahun 2021 yang mengangkat kisah cinta antara polisi dan dokter. Cerita ini diadaptasi...