Connect with us

Hi, what are you looking for?

Entertainment

5 Hal Menarik Air Mata di Ujung Sajadah, Kisah Perjuangan Seorang Ibu

Air Mata di Ujung Sajadah
Air Mata di Ujung Sajadah. Sumber: Themoviedb.org

Layar.id – Sudah tayang sejak 7 September 2023 lalu di bioskop, film Air Mata di Ujung Sajadah berhasil menguras air mata penonton. Buat yang penasaran, berikut 5 hal menarik Air Mata di Ujung Sajadah yang perlu kamu tahu sebelum nonton filmnya.

Film Air Mata di Ujung Sajadah adalah film garapan sutradara Key Mangunsong yang diadaptasi dari sebuah novel berjudul sama karya Asma Nadia. Sejak pertama kali tayang di layar lebar, Air Mata di Ujung Sajadah sukses bersaing dengan film Tanah Air lainnya yang juga hadir di bioskop.

Menariknya lagi, film ini menampilkan peran dari para bintang kenamaan Indonesia seperti Titi Kamal, Fedi Nuril, dan Citra Kirana. Semakin penasaran dengan kisahnya? Berikut 5 hal menarik seputar film Air Mata di Ujung Sajadah.

Baca Juga: Sinopsis Air Mata Di Ujung Sajadah – Antara Merelakan dan Ikhlas

Lima Hal Menarik Air Mata di Ujung Sajadah

1. Mengusung Genre Drama Keluarga

Air Mata di Ujung Sajadah menghadirkan kisah menyentuh tentang perjuangan seorang perempuan dalam menjalani perannya sebagai Ibu. Bergenre drama keluarga, kisah film ini menampilkan kehidupan Aqilla bersama suaminya, Arfan.

Setelah melahirkan seorang anak, Halimah, ibunya sendiri justru membohongi Aqilla dengan menyebut bahwa bayinya sudah meninggal. Padahal, Halimah menyerahkan bayi itu untuk diasuh oleh pasangan lain.

Pasangan itu adalah Arif dan Yumna yang telah lama menantikan kehadiran momongan. Tujuh tahun kemudian, Aqilla mengetahui bahwa anaknya masih hidup dan kini bernama Baskara. Konflik batin pun terjadi ketika ia tak tega merenggut kebahagiaan Arif dan Yumna, namun ia juga ingin kembali bersatu dengan sang anak.

2. Dibintangi Artis Papan Atas

Film Air Mata di Ujung Sajadah menampilkan sederet artis ternama seperti Titi Kamal, Fedi Nuril, dan Citra Kirana. Berikut adalah daftar pemeran film Air Mata di Ujung Sajadah.

  • Titi Kamal sebagai Aqilla
  • Fedi Nuril sebagai Arif
  • Citra Kirana sebagai Yumna
  • Jenny Rachman sebagai Eyang Murni
  • Faqih Alaydrus sebagai Baskara
  • Krisjiana Baharudin sebagai Arfan
  • Tutie Kirana sebagai Halimah
  • Mbok Tun sebagai Mbok Tun

3. Titien Wattimena sebagai Penulis Naskah

Film adaptasi dari novel ini terlahir dari tangan penulis Titien Wattimena, yang sudah malang melintang di industri film sejak 2004 silam. Titien Wattimena merupakan penulis skenario yang mengawali kariernya sebagai asisten sutradara untuk video klip dan iklan.

Ia juga sudah meraih banyak penghargaan di beberapa ajang penghargaan terkemuka, salah satunya adalah Festival Film Indonesia (FFI). Titien mendapatkan penghargaan Piala Citra untuk Cerita Asli Terbaik 2013 berkat film Sang Pialang.

4. Film Air Mata di Ujung Sajadah Jadi Debut Nafa Urbach

Air Mata di Ujung Sajadah juga menjadi debut Nafa Urbach sebagai produser film drama keluarga. Nafa Urbach mengaku bahwa ia mendapatkan banyak pengalaman yang sangat berbeda ketika menjalani perannya kali ini.

“Beda banget. Tanggung jawabnya lebih berat. Lebih ribet juga jadi produser, karena atur keuangan, urusin bintangnya, scheduling in everything, budgeting, promoting, dan masih banyak lagi,” ungkap Nafa Urbach di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (4/8/2023), dikutip dari Detik.com.

5. Sukses Menyaingi Film Sleep Call

Sejak penayangannya di bioskop, Air Mata di Ujung Sajadah sukses bersaing dengan beberapa film Indonesia yang juga sedang tayang baru-baru ini. Bahkan, film Air Mata di Ujung Sajadah juga berhasil meraih penonton lebih banyak daripada film Sleep Call dalam 7 hari penayangannya.

Berdasarkan postingan akun Instagram resmi @airmatadiujungsajadahfilm, film ini berhasil mendapatkan sebanyak 486.158 penonton. Sementara itu, film Sleep Call yang tayang pada 7 September 2023 meraih 250.000 penonton, mengutip keterangan akun Instagram @sleepcall.film.

Baca Juga: Review Sleep Call: Penuh Twist Dan Nyaris Sempurna

Itu dia ulasan seputar 5 hal menarik Air mata di Ujung Sajadah. Jangan lupa saksikan filmnya di bioskop terdekat di kota kamu, ya!

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Siapa yang tidak kenal Reza Rahadian? Aktor dengan segudang prestasi ini akhirnya memulai debut sebagai sutradara dalam film cerita panjang. Reza Rahadian...

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Baru pertama kali-nya kami melihat film Indonesia berdasarkan novel dan masalah yang ada di generasi sekarang ini....