FILM TRILOGY MATRIX YANG DIBINTANGI AKTOR TAMPAN PAPAN ATAS KEANUE REEVES AKAN MEMULAI SYUTINGNYA KEMBALI DI BERLIN.
Layar.id – Jika kamu adalah penggemar film aktor Keanu Reeves pasti sudah tidak sabar untuk menyaksikan kelanjutan dari aksi Neo ini, karakter yang dibintangi Keanu dalam film Matrix.
Film Matrix yang pertama kali keluar pada tahun 1999 banyak menarik perhatian para penikmat film pada saat itu, hingga berlanjut sampai The Matrix 3 (The Matrix Revolutions).
Dan faktanya film trilogy Matrix ini sudah mengumpulkan lebih dari 1,6 milliar dolar Amerika di box office global. Jadi tak mengagetkan bila Warner Bros ingin melanjutkan film ini kembali.
Baca Juga: Cha Eun-woo Terpilih Sebagai Male Lead dalam Drama “True Beauty”
TENTANG FILM MATRIX
Kisah Film ini bermula pada seorang hacker bernama Thomas Anderson (Keanu Reeves) yang lebih dikenal dengan sebutan Neo. Setelah menerima beberpa pesan sama melalui komputernya ia mengetahui bahwa dunia yang selama ini ia tahu dan semua orang yang ia kenal merupakan simulasi realitas virtual yang disebut Matrix.
Sementara dalam realitas aktual, bumi yang sebenernya adalah gurun pasca apokaliptik. Dan perang tidak hanya terjadi antara menusia saja tetapi juga mesin-mesin astifisial yang cerdas. Setelah Thomas tahu bahwa Matrix pada dasarnya adalah permainan komputer, ia dapat membengkokkan aturan dan membuat avatarnya menjadi sangat kuat.
Bahkan lebih dari itu, ternyata Thomas merupakan “The One”. Seorang pemimpin seperti dewa yang telah diperkirakan akan hadir untuk menyelamatkan umat manusia dari robot yang menguasai tanah mereka dan memenangkan peperangan.
Baca Juga: Kabarnya National Treasure Akan Dikembangkan Menjadi Serial Tv!
KELANJUTAN THE MATRIX 4
Kabarnya Warner Bros dan Village Roadshow akan kembali melakukan syuting The Matrix 4 di Berlin, Jerman pada awal Juli 2020. Dilansir dari Variety pada hari Kamis para pemain melakukan perpanjangan kontrak selama delapan minggu kedepan.
Film ini kembali melanjutkan kisah Neo yang diperankan oleh Keanu Reeves, dan juga melibatkan kembali Carrie-Anne Moss. The Matrix 4 sudah melakukan syuting di Berlin sebelum akhirnya harus diberhentikan karena pandemi COVID-19.
Beberapa negara mulai kembali beraktivitas normal dan membuka wilayahnya kembali, seperti Polandia, Australia dan juga Jerman dimana menjadi tempat untuk melakukan syuting kembali.
Sumber dan Foto: Berbagai Sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.