Kabar gembira bagi warga Tangerang dan sekitarnya! Cinema XXI kini menghadirkan satu studio IMAX terbaru di The Breeze BSD City. Wih, asyik!
Tangerang, Layar.id – Untuk Anda pencinta film, rasanya tentu ingin menikmati setiap adegan dalam kualitas yang maksimal bukan? Terlebih di zaman modern seperti ini, makin mudah dan banyak akses untuk memenuhi keinginan Anda tersebut.
Nah kini, untuk Anda yang berdomisili di daerah Tangerang khususnya BSD City, keinginan Anda dapat terpuaskan lewat sebuah studio IMAX terbaru. Berlokasi di The Breeze BSD City, studio IMAX hadir untuk memberikan Anda pengalaman menonton film yang luar biasa.
Studio IMAX ini menjanjikan Anda pengalaman sinematik yang benar-benar mendalam. Sistem proyeksi mutakhir IMAX mampu memberikan gambar sejernih Kristal. Ditambah lagi dengan geometri teater IMAX yang disesuaikan dan sistem suara digital yang kuat sehingga mampu membuat penonton seolah-olah ikut berada di dalam film, wow!
Peluncuran Studio IMAX The Breeze BSD City
Dalam peluncurannya, Corporate Secretary Cinema 21, Catherine Keng, mengundang rekan-rekan media untuk menikmati sensasi menonton film Justice League dalam studio IMAX terbaru ini. Terlebih kami disuguhkan sajian film Justice League dengan format 3D. Film Justice League sendiri telah di re-mastered sehingga kualitas gambar dan suaranya telah sesuai IMAX Experience® dengan teknologi IMAX DMR® (Digital Re-mastering) technology. Sungguh merupakan pengalaman menonton yang luar biasa.
Dalam jumpa pers yang diadakan di studio IMAX, The Breeze XXI, Selasa, 14 November 2017, Catherine Keng, juga mengumumkan bahwa dalam waktu dekat akan ada studio IMAX baru yang segera diluncurkan.
“Rencana ke depan kami ialah membuka studio IMAX terbaru di Medan dalam waktu dekat. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan studio IMAX terbaru di setiap kota di Indonesia.” Tuturnya.
Nah, untuk Anda yang ingin mendapatkan pengalaman menonton yang luar biasa, studio IMAX tentu menjadi jawaban tertepat untuk merealisasikan keinginan ini. Yuk, ramai-ramai nonton film di bioskop!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.