Layar.id – Para penggemar sudah tidak sabar menantikan tayangan perdana Avatar: The Last Airbender di Netflix pada 22 Februari 2024. Sebelumnya film The Last Airblender tahun 2010 karya penulis-sutradara M. Night Shyamalan mendapatkan sambutan buruk. Kali ini Netflix sudah memperbaiki segalanya dengan pemeran dan ceritanya lebih menarik. Tentunya tidak jauh dari cerita sebelumnya. Lalu seperti apa pendapat pemeran utama Avatar: The Last Airbender kali ini?
Avatar: The Last Airbender salah satu serial Netflix yang sangat dinantikan penggemar. Serial ini mengisahkan seorang anak muda yang dikenal sebagai Avatar. Ia harus bisa menguasai empat elemen untuk menyelamatkan dunia dan melawan musuh yang mau menghentikannya.
Serial Avatar: The Last Airbender 2010 menggantinya pemeran baru. Terutama pemeran Avatar Ang yang diperankan oleh Gordon Cormier, Dallas Liu sebagai Pangeran Zuko, Kiawentiio sebagai Katara, Ian Ousley sebagai Sokka, dan masih banyak lagi. Nah, kamu pasti penasarankan seperti apa pendapat pemeran utama Avatar: The Last Airbender kali ini? Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: 5 Film Animasi Wajib Nonton Di Long Weekend Ini, Ada Di Netflix!
Gordon Cormier Sebagai Aang
Aktor utama Gordon Cormier ungkap perannya sebagai Aang. Ia mengatakan perannya sebagai Aang harus menguasai empat elemen untuk menyelamatkan dunia. Perannya ini sangat besar untuk menghadapi serangan negara api dan menguasai empat elemen dalam waktu singkat.
Sebelumnya artis cilik Noah Ringer perankan The Last Airbender 2010. Ia adalah artis pendatang baru berusia 12 tahun. Namun, kehadirannya mendapatkan banyak kontroversi. Sekarang, Noah Ringer mengambil waktu cuti yang lama untuk bekerja di dunia hiburan.
Kiawentiio Sebagai Katara
Artis Kiawentiio perankan karakter Katara sebagai sosok yang berperan besar melindungi Aang. Ia mengungkapkan perannya seorang pengendali air pemula dengan sifat ceria dan senang mempelajari hal baru.
Dallas Liu Sebagai Pangeran Zuko
Aktor Dallas Liu ungkap perannya melawan dan menangkap Avatar untuk mengembalikan kehormatannya. Dallas Liu menjadi aktor baru untuk menggantikan Dev Patel yang sebelumnya menjadi pemeran di The Lat Airbender 2010. Lewat perannya pada film tersebut, Dev Patel mengungkap menyesali keterlibatannya sebagai karakter Pangeran Zuko.
Ian Ousley Sebagai Sokka
Aktor Ian Ousley mengungkapkan perannya sangat besar diberikan ayahnya karena harus melindungi desa air dari serangan penjahat dan negara api. Sebelumnya Jackson Rathbone adalah pemeran Sokka di The Last Airblender 2010. Ia tidak mengomentari perannya tapi ia mengomentari kegagalan kritis dan komersial film tersebut pada saat wawancara di salah satu media.
Baca Juga: 5 Film Action Wajib Tonton Di Long Weekend Ini, Tayang Di Netflix!
Demikianlah pendapat pemeran utama Avatar: The Last Airblender. Jangan lupa tonton serialnya di Netflix mulai 22 Februari 2024!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.