Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Nonton Bareng Sri Asih Bersama 4.000 Mitra Pengemudi Grab

nonton bareng sri asih
Mitra Grab nonton bareng film Sri Asih

Layar.id 290 Pengemudi Grab di Yogyakarta melakukan agenda nonton bareng film Sri Asih di bioskop Empire XII Cinema pada Jumat tanggal 18 November 2022 lalu.

Ini kali kedua mitra pengemudi Grab mengagendakan nonton bareng di bioskop bersama mitra Grab lain. Para pengemudi mitra Grab ini juga mengajak anggota keluarganya untuk ikut serta menonton film Sri Asih.

Acara nonton bareng ini dilaksanakan secara serentak di 16 kota yang ada di Indonesia. Jika ditotalkan ada 4.0000 orang yang terdiri dari mitra pengemudi Grab beserta keluarganya.
Selain di Yogyakarta, kegiatan ini juga dilaksanakan di Jakarta, Bali, Makassar, Bekasi, Bogor,Depok, Malang, Manado,Semarang, Tangerang, dan Bandung.

Sebelumnya, agenda nonton bareng sukses dilaksanakan yang juga agenda pertama mereka yaitu nonton film Pengabdi Setan 2.

Agenda nonton bareng ini merupakan inisiatif dan apresiasi untuk mitra warga Grab di seluruh Indonesia.

Keberhasilan 2 acara nonbar ini akan didapuk sebagai kegiatan rutin sebagai bentuk apresiasi terhadap mitra Grab. Rencananya kegiatan ini akan dilakukan setiap kuartal di berbagai kota.

Menurut Richard Aditya, Direktur Grab Indonesia Barat, acara nonbar ini merupakan acara sekaligus hiburan yang paling mudah diakses dan juga dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Selain itu menurut Richard, nonbar ini sebagai wadah untuk berkumpul antara mitra pengemudi dengan keluarga.

Baca juga: Sri Asih, Film Superhero Perempuan Indonesia yang Wajib Ditonton!

poster sri asih

(sumber: screenplay bumilangit)

Tujuan lain yang ingin dicapai antara lain untuk meyediakan wadah bagi mitra pengemudi melepas rasa penat rutinitas bekerja seharian.

Untuk acara nonton bareng ini memilih Sri Asih sebagai bentuk dukungan terhadap karya-karya lokal Indonesia. “Kami Berharap kegiatan ini dapat mendorong rasa bangga terhadap film-film karya sutradara, aktris, maupun aktor dari Indonesia” imbuh Richard Aditya.

Sri Asih Film Superhero Perempuan Pertama di Indonesia

Sri Asih merupakan film bergenre laga dan superhero asli Indonesia. Film yang mendapat arahan sutradara Upi mengadaptasi kisah dari komik klasik asli Indonesia karya R.A.Kosasih.

Pevita Pearce memerankan tokoh utama Sri Asih yang bernama Alana. Alana tak mengerti mengapa dirinya selalu dikuasai oleh kemarahan. Ia sadar akan hal itudan berusaha melawannya. Semakin bertambah usianya Alana sadar bahwa dirinya bukan manusia biasa, Ia juga mulai mengerti asal muasal dirinya. Alana menyadari dirinya bisa menjadi kebaikan untuk dunia atau menjadi kehancuran.

Aktor dan aktris lain seperti Reza Rahardian,Christine Haki, Jefri Nichol, Surya Saputra turut mengambil peran di film yang berada di bawah rumah produksi Screenplay Bumilangit.

Sudah ikut nonton Sri Asih? Buruan ke bioskop terdekat anda.

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Entah kenapa film sebagus Tulang Belulang Tulang ini seperti membicarakan sesuatu namun perjalanannya itu lho terasa membingungkan sekali. Padahal ya film seperti...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Kita bakalan punya film dengan tema masyarakat ADAT lagi! Mungkin bagi yang belum tahu, KawanKawan Picture kali...

Film

Terakhir diperbarui 4 Oktober, 2024 Layar.id – Baru pertama kali-nya kami melihat film Indonesia berdasarkan novel dan masalah yang ada di generasi sekarang ini....

Film Indonesia

Layar.id – Jujur baru kali ini kita menonton film dengan pemain dari teman-teman dari timur Indonesia dan semuanya punya peran utama! Bayangin aja dulu...