Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

Matt Reeves Ambil Alih Kursi Sutradara Film The Batman

Matt Reeves

Terakhir diperbarui 25 April, 2022

Warner Bros. telah mengkonfirmasi bahwa Matt Reeves akan bertanggung jawab untuk mengambil kursi sutradara dari film The Batman. Reeves yang diketahui telah menyutradarai sejumlah film seperti “Cloverfield” (2008) dan “Dawn of the Planet of the Apes” (2014) akan menggantikan Ben Affleck yang sebelumnya telah mundur dari kursi sutradara film ini.

Bulan lalu, aktor ini telah mengumumkan pengunduran dirinya sebagai sutradara agar dapat lebih fokus memainkan peran utama dalam film. “Ada beberapa karakter yang memegang tempat spesial di hati berjuta-juta penggemar di luar sana,” kata Ben.

“Reeves yang diketahui telah menyutradarai sejumlah film akan menggantikan Ben Affleck yang sebelumnya telah mundur dari kursi sutradara film ini.”

“Memainkan peran ini membutuhkan fokus, passion dan pertunjukkan terbaik yang bisa saya berikan. Semuanya tentu menjadi jelas bahwa saya tidak bisa mengemban dua tugas penting ini sekaligus,” lanjut pemeran Batman itu.

Matt Reeves

Matt Reeves Ambil Alih Kursi Sutradara Batman

Affleck pertama kali menjadi superhero Batman pada tahun lalu dalam film “Batman v Superman: Dawn of Justice” dan akan kembali memainkan peran ini pada film “Justice League” mendatang. Aktor sekaligus sutradara ini bahkan juga ikut menulis skenario untuk film solo Batman.

Namun baru-baru ini para pemain film meragukan keterlibatan dirinya, walaupun menurut kabar terbaru produksi film baru akan dimulai saat musim semi tahun ini.

Matt Reeves

Diperkirakan Akan Mulai Produksi Musim Semi Tahun Ini

Affleck sebelumnya juga telah mengumumkan musuh Batman yang akan muncul selanjutnya dalam film ini diambil dari karakter DC Comics, Deathstroke. Deathstroke pertama kali muncul dalam komik pada tahun 1980, namun sesuai cerita di komik ia baru berhadapan dengan Batman pada tahun 1991. Deathstroke dikenal sebagai seorang pembunuh dengan kekuatan super, yang memiliki kecepatan dan kelincahan.

Belum ada tanggal rilis resmi yang diumumkan untuk film ini. Namun para kru film mengharapkan agar film solo The Batman dapat segera menghiasi layar-layar bioskop pada tahun 2018 mendatang.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id –  Michael Keaton, nama lengkapnya Michael John Douglas, adalah seorang aktor Amerika Serikat yang dikenal dengan kiprahnya dalam berbagai film sukses. Keaton lahir...

Film

Layar.id – Film terbaik karya Ben Affleck merupakan aktor sekaligus sutradara kelahiran 15 agustus 1972. Ia memulai karirnya pertama kali sebagai seorang anak kecil...

Film Barat

Layar.id – Sinopsis Hypnotic, merupakan film terbaru dari Ben Affleck dan saat ini dia adalah salah satu  aktor besar Hollywood, dengan banyak peran di...

Film

Layar.id – Sinopsis Film AIR merupakan film yang tayang di bulan April 2023. Menceritakan tentang kisah nyata perjalanan perusahaan Nike dalam menjalankan bisnisnya. Bagi Anda...