Tak ingin seperti kacang yang lupa kulitnya, Anwar Sanjaya tetap mengidolakan RCTI sebagai stasiun televisi favoritnya. Hal ini dikarenakan RCTI lah yang telah melambungkan namanya hingga seperti saat ini.
Sinetron Kecil-Kecil Mikir Jadi Manten mendapuk Anwar Sanjaya menjadi pemeran utamanya. Seperti yang diketahui sinetron yang tayang di ANTV ini sedang naik daun, bahkan mampu meraih rating tertinggi dan masuk top 10.
Tapi dibalik itu, sang aktor tetap memilih RCTI sebagai stasiun televisi favoritnya. Ia berpendapat RCTI merupakan stasiun televisi nomor satu untuk saat ini.
Tayangan di RCTI yang paling digemari pria yang juga berprofesi sebagai guru tari ini adalah serial kartun Doraemon. Selain serial kartun tersebut, ia juga menyukai tayangan-tayangan lainnya.
“Ketika Anwar mendengar kata RCTI itu adalah ‘Doraemon’, terus televisi nomor satu di Indonesia,” Ungkapnya. “Jadi tayangan-tayangan yang Anwar suka, ada di RCTI.”
Anwar memang mengawali kariernya di dunia entertainment dari RCTI. Sehingga tak mengherankan jika ia tetap memilih RCTI sebagai stasiun televisi favoritnya.
Karier pria 24 tahun itu dimulai saat ia mengikuti MasterChef Indonesia Season 4. Selain itu ia juga masih aktif sebagai host acara musik Dahsyat hingga saat ini. Tak heran walaupun Ia kini sudah merambah ke stasiun televisi lain, RCTI tetap menjadi yang nomor satu bagi dirinya.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.