Film Tanda Tanya (?) berkisah tentang pluralisme agama yang ada di Indonesia, yang tertuang dalam kisah tiga keluarga berbeda agama.
Walau sudah dirilis pada tahun 2011 silam, film Tanda Tanya (?) garapan Hanung bramantyo nampaknya masih menuai kontroversi. Hal ini karena Hanung mengangkat isu sensitif dalam film tersebut.
“Apa yang tertuang di layar baik itu tv atau film, kita selalu menganggapnya sebagai objek. Itu salah”
Namun sebagai sutradara, Hanung menjawab dengan santai kritikan untuk film yang pasalnya tidak sesuai dengan keyakinan yang dianut Indonesia itu.
“Subyektivitas, selesai,” katanya pada acara media gathering di Djakarta Theatre XXI. Berbeda dengan media yang harus “cover both side”, menurut Hanung, film adalah karya subjektivitas sang sutradara.
Ini artinya film Tanda Tanya (?) adalah sebuah refleksi pemikirannya terhadap bangsa Indonesia. “Apa yang tertuang di layar baik itu tv atau film, kita selalu menganggapnya sebagai objek. Itu salah,” katanya.
Film Tanda Tanya (?) berkisah tentang pluralisme agama yang ada di Indonesia, yang tertuang dalam kisah tiga keluarga berbeda agama yakni Buddha, Islam dan Katolik. Film ini dibintangi oleh Revalina S Temat, Reza Rahadian, Agus Kuncoro, Rio Dewantho dan sederet bintang ternama lainnya.
Walaupun menuai banyak kontroversi, film Tanda Tanya (?) kabarnya menyabet 9 nominasi Piala Citra!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.