Terakhir diperbarui 12 Maret, 2017
Predikat artis Korea paling terkenal di Amerika dipegang oleh Lee Min Ho dan Park Shin Hye setelah melalui survei pemirsa di Amerika Serikat.
Siapa tak kenal Park Shin Hye dan Lee Min Ho? Dua selebriti asal Korea ini rupanya memiliki kepopuleran tidak hanya di negara-negara Asia. Kedua bintang yang pernah sama-sama bermain di drama The Heirs ini bahkan telah mendapatkan ketenaran hingga ke Amerika.
Seperti yang diberitakan oleh KapanLagi, hal ini dibuktikan dengan sebuah survei untuk melihat seleb asal Korea mana yang paling populer di negeri Paman Sam tersebut. Survei yang digelar oleh Korea Creative Content Agency ini diikuti oleh 4.700 koresponden yang kemudian memunculkan beberapa nama terkenal.
“Hal ini dibuktikan dengan sebuah survei untuk melihat seleb asal Korea mana yang paling populer di negeri Paman Sam tersebut”
Dan dialah Park Shin Hye yang berhasil meraih posisi teratas aktris Korea paling terkenal di Amerika. Tentu bukan menjadi hal yang aneh jika aktris asal Salt Entertainment tersebut mendapatkan peringkat ini, pasalnya setiap drama yang ia mainkan selalu mendapatkan hasil yang memuaskan.
Menyusul di belakangnya ialah Gong Hyo Jin dan IU yang juga mendapatkan predikat sebagai aktris Korea ternama di Amerika Serikat. Selain aktris, tentu juga ada nama-nama aktor Korea yang mendapatkan predikat ini.
Dan yang tak diragukan lagi Lee Min Ho menempati posisi teratas dalam survei aktor asal Korea paling terkenal di Amerika. Dua nama lainnya ialah Lee Jun Ki dan aktor yang juga bermain bersama Park Shin Hye di drama Pinocchio, Lee Jong Suk.
Baik Park Shin Hye maupun Lee Min Ho memang sudah tidak diragukan lagi ketenarannya. Apalagi mereka berdua juga pernah melakukan syuting untuk drama The Heirs mereka di Amerika. Maka sudah barang pasti kedua nama ini melambung di negeri paman sam.
Nah, kalau kalian setuju tidak jika Park Shin Hye dan Lee Min Ho mendapatkan predikat artis Korea paling terkenal di Amerika ini?
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.