Mahershala Ali tampil keluar sebagai penyabet gelar Aktor Pendukung Terbaik Oscar 2017 dalam filmnya “Moonlight” dan ini merupakan penghargaan Oscar pertama dirinya.
Gelaran Academy Awards ke-89 telah berlangsung di Dolby Theater, Hollywood. Acara yang dipandu oleh Jimmy Kimmel ini telah membacakan beberapa nominasi termasuk Aktor Pendukung Terbaik dan Penata Rias Terbaik.
Dan pada kesempatan ini, Mahershala Ali tampil keluar sebagai penyabet gelar Aktor Pendukung Terbaik dalam filmnya “Moonlight”. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa aktor yang akrab disapa Ali itu berhasil mengalahkan empat aktor lain dalam nominasi ini.
“Penghargaan ini juga menandakan Ali sebagai aktor muslim pertama yang berhasil menyabet piala Oscar sepanjang sejarah Academy Awards”
Hal ini merupakan kali pertama sang aktor meraih piala Oscar sepanjang kariernya di dunia perfilman. Selain itu penghargaan ini juga menandakan Ali sebagai aktor muslim pertama yang berhasil menyabet piala Oscar sepanjang sejarah Academy Awards.
Di pidato kemenangannya, Ali dengan senang hati mengucapkan terima kasih untuk istrinya yang baru saja melahirkan anak pertama mereka empat hari lalu. “Saya ingin berterima kasih kepada istri saya, yang tengah berada dalam trimester ketiganya selama musim penghargaan kemarin. Dan saat ini, kami baru saja memiliki putri pertama kami empat hari yang lalu,” tuturnya.
Selain aktor pemilik nama asli Mahershalalhashbaz itu, ada Alessandro Bertolazzi , Giorgio Gregorini, dan Christopher Nelson yang juga berhasil meraih piala Oscar mereka dalam nominasi Penata Rias Terbaik di ajang penghargaan bergengsi itu. Ketiga penata rias ini bekerja untuk film hits “Suicide Squad”.
Sebelumnya Bertolazzi mengungkapkan dirinya tidak menyangka dapat masuk dalam nominasi ini. Terlebih ia berasal dari Italia dan bukan asli Amerika Serikat. Ia juga tidak terlalu berharap tinggi untuk dapat memenangkan penghargaan ini, baginya berhasil masuk dalam nominasi di ajang penghargaan bergengsi ini saja sudah lebih dari cukup.
Nantikan terus update untuk pemenang Oscar lainnya hanya di Layar.id!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.