Layar.id – Setelah mengkonfirmasi bahwa drama Hellbound season 2 akan di bintangi oleh Kim Hyun Joo, Kim Sung Cheol. Juga Kim Shin Rok, Yang Dong Geun, Yang Ik Jun dan Lee Re. Pada tanggal 8 November 2023 kemarin, di konfirmasi juga bahwa Moon So Ri akan berpartisipasi dalam drama Hellbound Season 2.
Hal ini di sampaikan oleh agensi Moon So Ri yaitu CJES Entertainment. Selain itu, Moon So Ri di kabarkan akan menjadi salah satu cameo spesial dalam series asli Netflix ini. Meskipun kehadirannya sebagai cameo spesial telah di konfirmasi, namun hingga saat ini belum di pastikan terkait karakter yang akan di perankan oleh Moon So Ri.
Drama Hellbound Season 2 akan menceritakan kelanjutan kisah fenomena supernatural yang terjadi pada orang-orang yang di jatuhi hukuman neraka.Cerita ini merupakan hasil adaptasi dari webcomic dengan judul yang sama yang di tulis oleh Yeon Sang Ho dan di ilustrasikan oleh Choi Kyu Seok. Akan berpartisipasi pada drama Hellbound Season 2, simak berikut profil dari aktris Moon So Ri.
Baca juga: Profil Mary Gibbs – Pengisi Suara Boo Si Anak Kecil Menggemaskan di Monster Inc
Profil Moon So Ri
Moon So Ri merupakan seorang aktris, sutradara dan penulis naskah yang berasal dari Korea Selatan. Ia memulai karir aktingnya pada sebuah grup teater bernama Hangang atau Han River pada 1995 hingga 1997. Pada tahun 1999, ia terpilih untuk menjadi pemeran utama untuuk drama Peppermint Candy.
Berusaha mengembangkan bakatnya di dunia akting, ia menerima banyak tawaran dan mengikuti banyak casting untuk membintangi film dan drama. Beberapa film dan drama yang pernah ia bintangi seperti Leafie, A Hen into the Wild, The Spy: Undercover Operation dan Vanishing Time: A Boy Who Returned.
Puluhan tahun berkarir pada dunia perfilman, Moon So Ri melebarkan sayapnya dengan mengambil bagian menjadi sutradara dan penulis naskah. Ia pernah menyutradarai dan menulis naskah untuk film The Running Actress. Selain menjadi sutradara dan penulis naskah, ia juga ikut membintangi film tersebut.
Moon So Ri sendiri pertama kali mendapatkan penghargaan pada tahun 2002 dengan kategori Marcello Mastroianni Award pada 59th Venice International Film Festival. Saat itu ia membintangi film Oasis dan berperan sebagai Gong Ju. Selain itu, ia pernah mendapatkan penghargaan Special Award di 5th Marie Claire Asia Star Awards. Untuk film yang telah ia buat yaitu The Running Actress.
Baca juga: Profil Han Bo Reum – Aktris Cantik Korea Yang Populer Dalam Drama Insider
Sumber berita: Berbagai sumber
Sumber gambar: Nautiljon, FilmDoo
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.